Apa Keuntungan Beli Surat Utang Negara Bagi Masyarakat?
Sebagai salah satu instrumen investasi, Surat Utang Negara punya dua sumber keuntungan
Sebagai salah satu instrumen investasi, Surat Utang Negara punya dua sumber keuntungan
Bareksa.com - Surat Utang Negara atau SUN merupakan Surat Berharga Negara (SBN) yang diterbitkan oleh Pemerintah Indonesia, sesuai dengan Undang-Undang No. 24 Tahun 2002. Produk ini diterbitkan pemerintah untuk menutup defisit yang terjadi pada APBN atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara jangka pendek (biasanya dalam satu tahun).
Dengan kata lain, pemilik SUN memberikan pinjaman kepada pemerintah dalam bentuk surat berharga yang dijamin pembayaran bunga dan pokoknya sesuai dengan masa berlaku yang telah disepakati. Dalam surat tersebut terdapat pernyataan pengakuan utang sesuai dengan jumlah yang disepakati dalam nominal rupiah maupun valuta asing beserta informasi mengenai bunga dan jangka waktu jatuh temponya.
Pada umumnya terdapat dua jenis Surat Utang Negara, yaitu SPN dan Obligasi negara. (Baca juga Apa Itu SUN? Kenali Istilah, Jenis dan Manfaat Surat Utang Negara)
Promo Terbaru di Bareksa
Sebagai salah satu instrumen investasi, surat utang negara ini tidak hanya memberi keuntungan untuk kepentingan negara saja, tetapi juga menguntungkan bagi para investor atau para pembelinya, baik negara lain maupun individu dan perusahaan. Berikut adalah penjelasan mengenai keuntungan investasi surat utang negara untuk investor.
Keuntungan Investasi SUN bagi Investor
Keuntungan investasi surat utang negara salah satunya adalah risiko yang sangat minim atau dapat dikatakan tidak ada karena pembayaran bunga dan pokoknya dijamin oleh negara. Hal ini berbeda dengan berinvestasi efek seperti saham yang memiliki risiko cukup besar karena harga pasar yang sangat fluktuatif.
Bagi investor individu atau ritel, pemerintah juga telah menerbitkan jenis Obligasi Ritel Indonesia (ORI). Keuntungan investasi ORI bagi investor adalah:
1. Memiliki dua sumber keuntungan yaitu kupon dan capital gain yang dibayarkan kepada investor dengan besaran yang stabil dan tidak terpengaruh oleh fluktuasi pasar
2. Investasi yang tidak mahal alias bisa dilakukan dengan modal yang kecil yaitu Rp1 juta. Tentu saja semakin banyak unit surat utang yang Anda beli maka semakin besar pula keuntungan per bulannya.
3. Keuntungan lainnya adalah sudah mendapatkan jaminan keamanan dari negara sehingga Anda tidak perlu takut dengan iming-iming investasi bodong yang telah memakan banyak korban penipuan.
SUN Bisa Dibeli Secara Online
Bagi investor ritel, SUN atau SBN kini bisa dibeli secara online pada akhir Mei 2018. Produk khusus yang dijual secara online (e-SBN) ini berupa Savings Bond Ritel seri SBR003.
Pemasaran SBN ritel online ini juga melibatkan financial technology (fintech) yang sudah mendapat izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Sebanyak sembilan mitra distribusi ditunjuk untuk mendistribusikan SBN tersebut antara lain Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BRI, Bank BCA, Bank Permata, Bank DBS. Lalu, dua perusahaan efek khusus yaitu Trimegah dan Bareksa, dan satu lagi Investree yang merupakan fintech.
Rencananya SBN Ritel Online atau SBR003 memiliki tenor dua tahun dengan minimal pemesanan sebesar Rp1 juta dan maksimal pemesanan Rp3 miliar.
Kupon SBR003 Sebesar 6,8 Persen
Pemerintah akhirnya mematok kupon surat utang negara (SUN) kepada investor ritel individu secara online (e-SBN) melalui Savings Bond Ritel seri SBR003 sebesar 6,8 persen.
Tingkat kupon tersebut merupakan kupon untuk periode tiga bulan pertama, yaitu tanggal 31 Mei 2018 sampai dengan tanggal 20 Agustus 2018.
Mengutip situs resmi Direktorat Jenderal (Ditjen) Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (Kemkeu), kupon sebesar 6,8 persen itu berasal dari suku bunga acuan Bank Indonesia (BI 7-day reverse repo rate) sebesar 4,25 persen ditambah dengan spread tetap sebesar 225 basis points (bps) atau sebesar 2,55 persen.
Adapun tingkat kupon berikutnya akan disesuaikan setiap tiga bulan pada tanggal penyesuaian kupon sampai dengan jatuh tempo. Penyesuaian tingkat kupon didasarkan pada suku bunga acuan ditambah spread tetap 2,55 persen.
Tingkat kupon sebesar 6,8 persen adalah berlaku sebagai tingkat kupon minimal (floor) dan tingkat kupon minimal tidak berubah sampai dengan jatuh tempo. (Lihat juga Beli SUN di Bareksa Tawarkan Kupon Tidak Akan Turun Tapi Bisa Naik, Kok Bisa?)
Pembelian SUN di Bareksa dijamin pembayaran bunga dan pokoknya oleh Negara Republik Indonesia, sesuai dengan masa berlakunya.
Saat ini pembelian SUN di Bareksa hanya bisa diakses melalui website Bareksa. Tertarik untuk membeli SUN di Bareksa?
***
PT Bareksa Portal Investasi atau bareksa.com adalah mitra distribusi resmi Kementerian Keuangan untuk penjualan Surat Utang Negara (SUN) ritel secara online.
Selain proses registrasi dan transaksi sangat cepat dan mudah, Anda juga dapat memantau investasi Anda dari mana saja dan kapan saja.
Daftar jadi nasabah, klik tautan ini.
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.382,65 | 0,58% | 4,31% | 7,57% | 8,73% | 19,20% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.093,4 | 0,44% | 4,48% | 7,05% | 7,51% | 2,61% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.079,4 | 0,60% | 3,97% | 7,04% | 7,74% | - | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.844,13 | 0,53% | 3,89% | 6,64% | 7,38% | 16,99% | 40,43% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.270,42 | 0,81% | 3,87% | 6,51% | 7,19% | 20,23% | 35,64% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.