BeritaArrow iconBerita Ekonomi TerkiniArrow iconArtikel

Inilah Saham-Saham yang Pernah Anjlok Akibat Diboikot di Media Sosial

Bareksa07 Juni 2017
Tags:
Inilah Saham-Saham yang Pernah Anjlok Akibat Diboikot di Media Sosial
Karyawan mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Harga saham ISAT telah turun dalam dua hari berturut-turut

Bareksa.com - Harga saham salah satu emiten di BEI kembali tumbang akibat pengaruh media sosial. Kali ini saham PT Indosat Tbk (ISAT) yang menjadi korbannya. Sejak maraknya tagar #boikotindosat mewarnai media sosial, harga saham ISAT masih terus merosot.

Aksi boikot terjadi akibat pemberhentian salah satu karyawan Indosat yang dianggap manajemen telah terbukti tidak sejalan dengan pandangan NKRI. Dalam cuitannya, Alexander Rusli, CEO Indosat mengatakan tidak akan mentolerir tindakan karyawan yang tidak sejalan dengan negara dan pemerintah.

Dalam paparan resmi indosat pun menyebut bahwa karyawan Indosat dilarang secara tegas untuk menyebarkan konten atau informasi yang bersifat provokatif atau menghasut. Hal ini sesuai dengan perjanjian kerja bersama antara karyawan dengan Indosat.

Promo Terbaru di Bareksa

Kemarin harga saham ISAT menyusut 2,6 persen. Hari ini pun hingga jam 15.00 WIB, harga saham ISAT kembali jatuh 1,92 persen menjadi Rp 6.350 per saham.

Grafik Harga Saham ISAT Intraday
Illustration
Sumber: Bareksa.com

Sebelumnya saham PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) yang memproduksi roti "Sari Roti" juga sempat merasakan ambrolnya harga saham akibat aksi boikot di media sosial. Hal itu dipicu beredarnya foto gerobak Sari Roti yang memberikan roti gratis kepada peserta demo 212. Kala itu pihak Sari Roti memberikan klarifikasi bahwa tidak ada keterlibatan Sari Roti dalam kegiatan politik apapun dan pembagian roti gratis berada diluar kebijakan dan tanpa seizin perusahaan.

Harga saham ROTI pun saat itu sempat merosot hingga ke harga Rp 1.500 per saham dari sebelumnya Rp 1.530 per saham. Tetapi kejadian tersebut tidak berlangsung lama, di awal Januari harga saham ROTI sudah bangkit kembali bahkan sempat menyentuh level tertinggi di harga Rp 1.680 per saham pada 9 Januari 2017.

Grafik: Pergerakan Harga Saham ROTI
Illustration
Sumber: Bareksa.com

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A

1.385,6

Up0,21%
Up4,12%
Up7,77%
Up8,02%
Up19,27%
Up38,33%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.095,56

Up0,20%
Up4,14%
Up7,20%
Up7,44%
Up2,99%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

autodebet

1.085,51

Up0,57%
Up4,03%
Up7,67%
Up7,80%
--

Capital Fixed Income Fund

autodebet

1.854,58

Up0,55%
Up3,90%
Up7,24%
Up7,38%
Up17,49%
Up40,84%

Insight Renewable Energy Fund

2.288,82

Up0,81%
Up4,14%
Up7,41%
Up7,53%
Up19,89%
Up35,81%

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua