MARKET BRIEF: Saham SIDO Beralih ke Hotel Candi Baru; KRAS Yakin Laba Tahun 2017
BBTN menyasar nasabah affluent; Produk baru Gatsby dan Pixy dorong penjualan TCID
BBTN menyasar nasabah affluent; Produk baru Gatsby dan Pixy dorong penjualan TCID
Bareksa.com - Berikut ini adalah intisari perkembangan penting di pasar modal dan aksi korporasi, yang disarikan dari media dan laporan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia.
PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO)
Manajemen Sido Muncul akhirnya mengungkapkan transaksi sahamnya yang bernilai Rp6,68 triliun. Ternyata, keluarga Hidajat yang merupakan pengendali saham SIDO hanya memindahkan kepemilikannya ke PT Hotel Candi Baru. Adapun pengendali SIDO tidak berubah karena pemegang saham pengendali Hotel Candi adalah keluarga Hidajat.
Promo Terbaru di Bareksa
PT Krakatau Steel (Persero) Tbk (KRAS)
Merugi dalam 5 tahun terakhir, tidak membuat manajemen KRAS patah arang. Tahun 2017 ini, perseroan optimistis bisa membukukan laba. Dalam rancangan perseroan, laba yang diincar sebesar US$660.000 atau setara dengan Rp8,8 miliar (kurs Rp13.300 per dollar AS).
PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN)
Potensi yang besar membuat BTN mulai menyasar segmen bisnis pasar affluent. Berdasarkan kajian perseroan, segmen ini mencapai 70 juta orang dengan rata-rata penghasilan Rp7 juta hingga Rp30 juta. Perseroan optimistis bisa menggaet setidaknya 10 persen dari jumlah itu.
PT Mandom Indonesia Tbk (TCID)
Perseroan mencatat penjualan bersih naik 9,2 persen menjadi Rp2,53 triliun pada 2016 dari Rp2,32 triliun pada 2015. Salah satu pendukung catatan itu adalah produk baru GATSBY dan PIXY yaitu GATSBY Styling Pomade, PIXY Lip Cream dan PIXY Aqua-Beauty Protecting Face Mist.
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.382,65 | 0,56% | 4,26% | 7,54% | 8,69% | 19,21% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.093,4 | 0,43% | 4,43% | 6,99% | 7,44% | 2,54% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.079,4 | 0,60% | 3,98% | 7,06% | 7,74% | - | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.844,45 | 0,53% | 3,89% | 6,66% | 7,38% | 17,02% | 40,39% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.270,42 | 0,81% | 3,88% | 6,54% | 7,20% | 20,19% | 35,64% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.