AKSI KORPORASI: Ace Hardware & PTPP Sebar Dividen; MAPI & AMRT Gelar RUPS
Selain itu, BMTR, MNCN, dan emiten lainnya akan membagikan dividen dalam minggu ini
Selain itu, BMTR, MNCN, dan emiten lainnya akan membagikan dividen dalam minggu ini
Bareksa.com - Berikut ini aksi korporasi dari sejumlah emiten yang akan digelar seminggu ke depan:
25 Mei 2015
PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan & Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Ballroom Hotel Grand Sahid Jaya jam 09.30 WIB.
Promo Terbaru di Bareksa
26 Mei 2015
- Saham PT Holcim Indonesia Tbk (SMCB) akan diperdagangkan cum dividen pada tanggal 26 Mei. SMCB akan membagikan dividen sebesar Rp31 per saham. Saham yang diperdagangkan pada hari cum dividen atau sebelumnya memberikan hak kepada pembeli untuk mendapatkan pembayaran dividen.
- Saham PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) akan diperdagangkan cum dividen pada tanggal 26 Mei. SMCB akan membagikan dividen sebesar Rp31 per saham.
- PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) akan melangsungkan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Kantor Pusat Perseroan, Gedung B lt. 1 Jl. MH Thamrin Cikokol jam 14.00 WIB.
- PT Samudra Indonesia Tbk (SMDR) akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Soehanna Hall, The Enegy Building lt. 2 jam 10.00 WIB.
- Cum Date Bunga Obligasi VI PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF).
27 Mei 2015:
- Saham PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) akan diperdagangkan cum dividen pada tanggal 27 Mei. SMCB akan membagikan dividen sebesar Rp16 per saham.
- Saham PT Global Mediacom Tbk (BMTR) akan diperdagangkan cum dividen pada tanggal 27 Mei. SMCB akan membagikan dividen sebesar Rp25 per saham.
- Saham PT Indoritel Makmur Internasional Tbk (BMTR) akan diperdagangkan cum dividen pada tanggal 27 Mei. SMCB akan membagikan dividen sebesar Rp2 per saham.
- Saham PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) akan diperdagangkan cum dividen pada tanggal 27 Mei. SMCB akan membagikan dividen sebesar Rp63 per saham.
- PT Bank Nobu Tbk (NOBU) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Hotel Aryaduta Jakarta jam 14.00 WIB.
- PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) di Blitzmegaplex Mall of Indonesia jam 10.00 WIB.
- PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Kantor Pusat Sumber Alfaria Trijaya jam 14.00 WIB.
- PT Multipolar Technology Tbk (MLPT) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) di Hotel Aryaduta Jakarta jam 10.00 WIB.
- PT Tower Bersama Tbk (TBIG) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) di Hotel Le Meridien jam 14.00 WIB.
- Pembayaran Bunga Obligasi V Seri D PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF).
28 Mei 2015
- Saham PT PP (Persero) Tbk (PTPP) akan diperdagangkan cum dividen pada tanggal 28 Mei. SMCB akan membagikan dividen sebesar Rp21,97 per saham.
- PT Modernlad Reality Tbk (MDLN) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Ritz Carlton Hotel Mega Kuningan jam 10.00 WIB.
- PT Nippon Indosari Corporindo Tbk (ROTI) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) di Ballroom 3, Hotel Mulia jam 10.00 WIB.
29 Mei 2015
- PT Harum Energy Tbk (HRUM) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) & Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Ballroom-1 Hotel Pullman jam 09.00 WIB.
- PT Multipolar Tbk (MLPL) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) di Monas I Lt. Mezzanine, Aryaduta Hotel jam 10.00 WIB.
- PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) di Grand Sabang Function Hall, Mercure Hotel Jakarta jam 15.00 WIB. (kd)
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.382,65 | 0,56% | 4,26% | 7,54% | 8,69% | 19,21% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.093,4 | 0,43% | 4,43% | 6,99% | 7,44% | 2,54% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.079,4 | 0,60% | 3,98% | 7,06% | 7,74% | - | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.844,45 | 0,53% | 3,89% | 6,66% | 7,38% | 17,02% | 40,39% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.270,42 | 0,81% | 3,88% | 6,54% | 7,20% | 20,19% | 35,64% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.