Tiga Cara Investasi Emas Agar Aman dan Cuan
Salah satunya tentukan tujuan kita dalam berinvestasi emas
Salah satunya tentukan tujuan kita dalam berinvestasi emas
Bareksa.com - Apakah kamu ingin investasi emas? Ada beragam cara untuk mulai berinvestasi emas tapi yang terpenting, pastikan lebih dahulu instrumen investasi ini sesuai dengan profil risiko kamu ya.
Melansir CNN Indonesia, berikut tiga cara aman investasi emas :
1. Tentukan Tujuan Investasi Emas
Bagi investor pemula, waktu yang tepat investasi emas dimulai dengan menentukan tujuan dalam berinvestasi emas.Iya, tentukan apa tujuan kamu berinvestasi emas?
Promo Terbaru di Bareksa
Untuk jangka panjang misalnya, investasi emas bisa untuk pendidikan, pernikahan, uang muka rumah, tabungan di hari tua, dan lain sebagainya.
Setelah menentukan tujuan selanjutnya tentukan jangka waktu kamu ingin berinvestasi, apakah 5 atau 10 tahun atau lebih dari itu.
Selanjutnya, sisihkan pendapatan kamu untuk membeli emas secara rutin setiap bulannya hingga mencapai tenggat waktu yang kamu tentukan.
2. Perhatikan Harga Emas
Kenaikan harga emas jarang terjadi secara mendadak dan naik dalam taraf wajar, sementara penurunan harga emas tidak terjadi secara tajam juga turun dalam angka yang wajar. Saat harga emas sedang turun, kamu dapat mempertimbangkan melebihi anggaran untuk membeli lebih banyak beberapa gram.
Sebaliknya, jika harga emas naik, ada baiknya kamu tidak buru-buru menjual dan tetaplah konsisten investasi. Terlebih, berkat kemajuan teknologi kini memudahkan seseorang memantau harga emas pasaran.
Kamu bisa mengecek harga emas secara berkala dari laman resmi seperti Pegadaian atau Antam.
3. Jangan Beli di Sembarang Tempat
Saat ini Kamu dapat mudah berinvestasi emas. Untuk emas perhiasan maupun dalam bentuk emas batangan atau logam mulia, Kamu bisa menemukannya di toko emas yang tersebar di pusat perbelanjaan dan pasar tradisional. Tapi, jangan sembarangan membeli emas jika tak mau rugi.
Belilah emas di toko yang terpercaya dan bisa dipertanggungjawabkan. Belilah di pusat penjualan emas yang terjamin takaran karatase dan legalitasnya. Jika membeli emas secara online, pastikan toko online tersebut terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Konsistensi diperlukan agar investasi emas kamu membuahkan hasil di masa depan. Selamat mencoba!
(Martina Priyanti/AM)
***
Ingin berinvestasi aman di reksadana yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS
DISCLAIMER
Investasi reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah | 1.380,2 | 1,09% | 5,00% | 7,35% | 8,50% | 19,34% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.090,33 | 0,49% | 5,21% | 6,68% | 7,14% | 2,71% | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.838,73 | 0,53% | 3,93% | 6,33% | 7,43% | 17,20% | 39,76% |
STAR Stable Amanah Sukuk | 1.075,71 | 0,66% | 3,97% | 6,69% | - | - | - |
Insight Renewable Energy Fund | 2.259,31 | 0,74% | 3,72% | 6,02% | 7,00% | 19,69% | 35,52% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.