BeritaArrow iconBerita Ekonomi TerkiniArrow iconArtikel

Melonjaknya Nilai Investasi Pada Saham, Laba Bersih Bumi Serpong Naik 49%

Bareksa04 November 2014
Tags:
Melonjaknya Nilai Investasi Pada Saham, Laba Bersih Bumi Serpong Naik 49%
BSD Green Office Park (Company)

Sembilan bulan pertama tahun ini, Bumi Serpong membukukan pertumbuhan laba bersih sebesar Rp3,2 triliun

Bareksa.com – PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) membukukan pertumbuhan laba bersih periode Januari-September 2014 naik 49 persen karena melonjaknya nilai ekuitas pada laba bersih dari investasi pada saham menjadi Rp1,61 triliun dibandingkan periode sama tahun lalu yang hanya memperoleh Rp29,5 miliar.

Pada sembilan bulan pertama tahun ini, laba bersih Bumi Serpong naik menjadi Rp3,2 triliun atau Rp177,37 per saham dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp2,1 triliun atau Rp123,01 per saham.

Namun, pendapatan Bumi Serpong mengalami penurunan sebesar 7,45 persen menjadi Rp3,9 triliun dari Rp 4,2 triliun anjloknya penjualan tanah dan bangunan strata title sebesar 84,5 persen menjadi Rp197 miliar.

Promo Terbaru di Bareksa

Peningkatan pendapatan pada September tahun lalu pun berkat adanya transaksi istimewa berupa kavling tanah sebesar Rp1,3 triliun.

Sementara itu dari sisi neraca, total aset BSDE tercatat Rp27,3 triliun atau tumbuh 21 persen, yang terdiri dari kas setara kas Rp3,4 triliun, persediaan Rp4,8 triliun.

Sedangkan total utang jangka pendek juga mengalami peningkatan sebesar 27,8 persen karena meningkatnya utang usaha sebesar 33 persen menjadi Rp127,6 miliar dan uang muka jaminan sebesar 35 persen menjadi Rp3,39 triliun. (nf)

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A

1.384,88

Up0,21%
Up4,05%
Up7,72%
Up8,08%
Up19,46%
Up38,34%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.095,38

Up0,14%
Up4,09%
Up7,18%
Up7,47%
Up3,23%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

autodebet

1.084,98

Up0,55%
Up4,00%
Up7,61%
Up7,79%
--

Capital Fixed Income Fund

autodebet

1.853,59

Up0,53%
Up3,86%
Up7,19%
Up7,36%
Up17,82%
Up41,07%

Insight Renewable Energy Fund

2.287,69

Up0,82%
Up4,11%
Up7,35%
Up7,53%
Up19,98%
Up35,83%

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua