Rupiah melemah menjadi Rp11.811 per dolar
Mata uang Indonesia tertekan ke level terlemah sejak bulan Februari tahun ini
Mata uang Indonesia tertekan ke level terlemah sejak bulan Februari tahun ini
Bareksa.com - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Rabu pagi melemah tipis sebesar satu poin menjadi Rp11.811 dibandingkan sebelumnya di posisi Rp11.810 per dolar AS.
Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, mengatakan data perdagangan Indonesia yang defisit masih membayangi pergerakan rupiah sehingga diperkirakan akan membebani neraca transaksi berjalan.
"Pasar masih melihat data ekonomi Indonesia yang diumumkan pada awal pekan ini. Mata uang Indonesia tertekan ke level terlemah sejak bulan Februari tahun ini," kata dia.
Promo Terbaru di Bareksa
Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada menambahkan tren laju mata uang euro yang melemah setelah indeks manufaktur di negara kawasan Eropa yang cenderung melambat, memberi imbas negatif pada rupiah.
"Indeks manufaktur Inggris, Jerman, dan Uni Eropa mengalami perlambatan," katanya.
Di sisi lain, lanjut dia, meningkatnya pembayaran dividen oleh emiten memicu permintaan mata uang dolar AS di dalam negeri meningkat sehingga turut memberikan respons negatif bagi rupiah.
Kendati demikian, lanjut dia, mata uang domestik masih memiliki peluang menguat terhadap dolar AS menyusul pengumuman data produksi Amerka Serikat yang mengalami penurunan. (Sumber : Antaranews.com)
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.382,65 | 0,56% | 4,26% | 7,54% | 8,69% | 19,21% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.093,4 | 0,43% | 4,43% | 6,99% | 7,44% | 2,54% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.079,4 | 0,60% | 3,98% | 7,06% | 7,74% | - | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.844,45 | 0,53% | 3,89% | 6,66% | 7,38% | 17,02% | 40,39% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.270,42 | 0,81% | 3,88% | 6,54% | 7,20% | 20,19% | 35,64% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.