Bagaimana Pembentukan Harga Emas di BareksaEmas?
Emas adalah salah satu komoditas yang diperdagangkan secara global dengan acuan harga dolar AS
Emas adalah salah satu komoditas yang diperdagangkan secara global dengan acuan harga dolar AS
Bareksa.com - Mencari emas logam mulia untuk investasi kini tidak perlu pergi ke mana-mana lagi. BareksaEmas, fitur jual-beli emas logam mulia murni secara online dengan fasilitas titipan, kini sudah hadir untuk memberikan alternatif produk investasi bagi masyarakat Indonesia.
Bareksa sebagai agen penjual emas online bekerja sama dengan pedagang emas online Indogold, yang telah mendapat izin resmi dari Otoritas Jasa Keuangan. Fitur BareksaEmas telah tersedia di aplikasi Bareksa, baik untuk ponsel (handset) berbasis iOS dan Android, sehingga tidak perlu repot pergi ke toko lagi untuk membeli emas.
Pembelian di BareksaEmas mengikuti wujud fisik emas logam mulia yang tersedia, yakni mulai dari 0,1 gram. Pembayaran dilakukan secara online, dengan cara transfer bank atau menggunakan dompet digital OVO.
Promo Terbaru di Bareksa
Dengan hadirnya fitur ini, masih banyak yang menanyakan bagaimana pembentukan harga emas di BareksaEmas. Mengapa ada perbedaan antara harga di BareksaEmas dengan harga di pedagang emas online, bahkan dengan Indogold yang sudah bekerja sama dengan Bareksa?
Perlu diketahui, emas adalah salah satu komoditas yang diperdagangkan secara global. Tentu harga emas secara global bisa berubah sewaktu-waktu selama terjadi transaksi di bursa global.
Adapun di BareksaEmas, harga diambil dari harga penutupan hari sebelumnya. Bareksa memperoleh update harga dari partner (Indogold) sebanyak satu kali dalam setiap harinya, yakni pada siang hari.
Hal ini tentu berbeda dengan harga di pedagang emas online Indogold yang selalu memperbarui harga setiap 15 menit sekali.
Harga emas di BareksaEmas juga bergantung pada penyelesaian pembayaran transaksi menurut metode pembayaran yang dipilih, yakni OVO atau transfer bank.
Bila menggunakan OVO, harga yang digunakan adalah harga yang berlaku pada hari tersebut, sesuai dengan jam dilakukannya transaksi.
Sementara itu, nasabah yang menyelesaikan pembayaran transaksi pada hari kerja dengan menggunakan metode transfer bank sebelum pukul 15.00 WIB akan mendapatkan harga emas yang berlaku pada hari tersebut.
Namun, nasabah yang menyelesaikan pembayaran transaksi pada hari kerja dengan menggunakan metode transfer bank setelah pukul 15.00 WIB atau pada hari libur akan mendapatkan harga emas yang berlaku maksimal pada keesokan harinya.
Kemudian, transaksi dengan menggunakan metode transfer bank pada hari libur akan diproses pada hari kerja selanjutnya.
Oke, sekarang kita mengerti bahwa mungkin ada perbedaan harga di BareksaEmas dan di tempat lain, tapi mengapa perbedaan harga tersebut bisa terpaut jauh sekali?
Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, emas logam mulia diperdagangkan secara global. Di bursa komoditas global, acuan harga yang digunakan menggunakan nilai tukar dolar Amerika Serikat.
Sementara itu, BareksaEmas yang tersedia di Indonesia, menggunakan nilai tukar rupiah sehingga ada faktor selisih kurs yang ikut membentuk harga emas di BareksaEmas.
Perlu diingat juga, pada kondisi pandemi Covid-19 saat ini, nilai tukar rupiah terhadap dolar juga bergerak sangat cepat (volatil) sehingga berpengaruh pada pergerakan harga emas dalam rupiah. Seakan-akan, harga emas dalam rupiah selalu naik saat krisis karena faktor tersebut.
Dengan kondisi saat ini, sebenarnya pembentukan harga di BareksaEmas memberikan nilai tambah bagi nasabahnya. Sebab, harga tidak akan berfluktuasi (naik-turun) cepat dalam sehari karena perubahan harga hanya terjadi sekali dalam sehari.
Melalui BareksaEmas, membeli emas bisa dilakukan secara online, yang sangat memudahkan sehingga kita tidak perlu keluar rumah. Selain itu, terdapat juga fasilitas penitipan yang aman, jadi mengurangi risiko emas kita dicuri atau hilang.
Jangan khawatir, berapapun emas yang kita beli di BareksaEmas, kita tidak perlu mencari lagi tempat menyimpannya. Selain itu, Bareksa sudah bekerja sama dengan Indogold, yaitu pedagang emas online yang sudah mendapat izin untuk gadai online dari Otoritas Jasa Keuangan.
Tidak ingin repot membeli emas saat arahan pemerintah untuk tinggal di rumah? BareksaEmas hadir bagi investor yang sudah terdaftar di Bareksa yang bisa membeli emas mulai dari ukuran 0,1 gram.
Bila di kemudian hari kita ingin mengambil wujud fisik emas batangan yang kita beli, kita bisa melakukan pencetakan. Tentu saja untuk fasilitas ini perlu biaya lebih dan waktu, tetapi nilai emas yang kita miliki tetap sama.
Selama periode 6-30 April 2020, Bareksa dan OVO juga sedang melakukan gerakan #InvestasiLawanCorona. Kita bisa berinvestasi emas sekaligus berdonasi, caranya di sini.
***
Ingin berinvestasi aman di reksadana yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Pilih reksadana, klik tautan ini
- Belajar reksadana, klik untuk gabung di Komunitas Bareksa Fund Academy. GRATIS
DISCLAIMER
Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksadana.
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.384,88 | 0,21% | 4,05% | 7,72% | 8,08% | 19,46% | 38,34% |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.095,38 | 0,14% | 4,09% | 7,18% | 7,47% | 3,23% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.084,98 | 0,55% | 4,00% | 7,61% | 7,79% | - | - |
Capital Fixed Income Fund autodebet | 1.853,59 | 0,53% | 3,86% | 7,19% | 7,36% | 17,82% | 41,07% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.287,69 | 0,82% | 4,11% | 7,35% | 7,53% | 19,98% | 35,83% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.