Mandiri Sekuritas Borong Hampir 1 Juta Lot, SRIL Lompat 8,2%
SRIL juga berada di urutan kedua saham dengan volume transaksi terbesar
SRIL juga berada di urutan kedua saham dengan volume transaksi terbesar
Bareksa.com- Pada perdagangan hari ini 22 Maret 2017, harga saham PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) kembali naik signifikan. Hingga penutupan perdagangan sesi I, harga saham SRIL terpantau naik 8,2 persen menjadi Rp318 dari sebelumnya hanya Rp294.
Naiknya harga saham SRIL seiring tingginya nilai transaksi. Dengan jumlah saham SRIL yang berpindah tangan mencapai 5,6 juta lot, saham ini menjuarai volume transaksi terbesar kedua di Bursa Efek Indonesia hari ini.
Grafik: Pergerakan Harga Saham SRIL Secara Intraday
Promo Terbaru di Bareksa
Sumber: Bareksa.com
Naiknya harga saham SRIL hari ini juga seiring tingginya pembelian yang dilakukan oleh sejumlah broker.
Mandiri Sekuritas (CC) tercatat menjadi pembeli bersih terbesar saham SRIL. CC membeli hampir 1 juta lot saham SRIL pada harga rata-rata Rp313,6 per saham, senilai Rp30,6 miliar. Nilai transaksi yang dilakukan oleh CC setara 17 persen jika dibandingkan seluruh transaksi saham SRIL yang mencapai Rp175,2 miliar hari ini.
Sementara itu, pembeli terbesar kedua adalah Jasa Utama Capital (YB). YB membeli 81.000 lot saham SRIL pada harga rata-rata Rp310,1 per saham senilai Rp2,5 juta.
Pembeli terbesar berikutnya adalah Waterfront Securities (FZ) yang terpantau membeli 41.000 lot saham SRIL pada harga rata-rata Rp311,8, dengan nilai transaksi sebesar Rp1,3 juta. (hm)
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.382,65 | 0,56% | 4,26% | 7,54% | 8,69% | 19,21% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.093,4 | 0,43% | 4,43% | 6,99% | 7,44% | 2,54% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.079,4 | 0,60% | 3,98% | 7,06% | 7,74% | - | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.844,45 | 0,53% | 3,89% | 6,66% | 7,38% | 17,02% | 40,39% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.270,42 | 0,81% | 3,88% | 6,54% | 7,20% | 20,19% | 35,64% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.