Kontan - Harga West Texas Intermediate (WTI) bergerak naik turun dengan memberikan sinyal pertumbuhan ekonomi negara pengkonsumsi minyak terbesar di dunia terus berlanjut dan adanya spekulasi cadangan minyak Amerika menurun.
Di Bursa Nymex pada Kamis (15/1) hingga pukul 14.15 WIB, harga minyak untuk kontrak pengiriman Februari melemah tipis 0,05% menjadi US$ 92,54 per barel dibanding hari sebelumnya. Harga bergerak tipis setelah sehari sebelumnya naik 0,9%.