Bareksa.com - PT XL Axiata Tbk (EXCL) mengumumkan pada 10 Juli 2024 bersama dengan Axiata Enterprise Sdn Bhd (AE) telah menandatangani perjanjian jual beli (sale and purchase agreement) sehubungan dengan transaksi jual beli saham Axiata Global Services Pte Ltd (AGS). EXCL membeli 100.000 lembar saham atau 100% saham AGS dengan nilai transaksi USD1 atau setara Rp16.138 (kurs spot per 12/7).
“Transaksi ini akan memberikan dampak positif bagi perseroan, karena memungkinkan perseroan untuk sepenuhnya memonetisasi aset yang dimiliki dengan melakukan transaksi langsung dengan pelanggan global,” ungkap Sekretaris Perusahaan EXCL, Ranty Astari Rachman dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (11/7).
Menurut dia, EXCL juga dapat menjadi penyedia layanan telekomunikasi internasional yang membawa kemampuan digital global ke dalam perseroan dan memanfaatkan kemampuan perseroan dan grup perseroan mendapatkan pasar internasional. EXCL juga akan mendapatkan kesempatan besar dalam menargetkan pasar telekomunikasi lintas batas negara.
Mengutip keterangan di situs resmi Axiata Group Berhad, AGS dan EXCL adalah sama-sama perusahaan terafiliasi di bawah naungan Axiata Group Berhad. AGS sebelumnya merupakan anak usaha Axiata Business Services Sdn Bhd, yang juga unit usaha Axiata Group. Perusahaan singapura itu didirikan pada 22 Januari 2018 dengan kegiatan usaha melaksanakan transaksi bisnis ke bisnis regional termasuk dukungan layanan bersama untuk Grup Axiata.
Melihat prospek bisnis EXCL yang berpeluang menjangkau pasar lebih luas yakni wilayah regional, bagaimana target harga saham dan rekomendasinya? Menurut Tim Analis Bareksa, dampak akuisisi EXCL terhadap AGS perlu dilihat ke depannya, terutama harus melihat dampaknya ke laporan keuangan di kuartal III mendatang. Hal ini mengingat AGS merupakan perusahaan tertutup sehingga belum ada informasi terbuka soal jumlah pelanggan regionalnya. Tim Analis Bareksa menilai aksi korporasi ini merupakan upaya yang cukup baik buat EXCL untuk mendongkrak pendapatan dan laba bersih tahun ini.
Menyusul pengumuman tersebut, harga saham EXCL langsung naik 1,76% jadi Rp2.310 pada pembukaan perdagangan pagi ini, Jumat (12/7) pukul 09.16 WIB, dibandingkan penutupan Kamis di Rp2.270. Target harga EXCL Rp3.000 pada 2024, sehingga masih ada potensi kenaikan sekitar 30%.
Saham | Target Price 2024 | Harga Saat Ini | Selisih |
EXCL | Rp3.000 | Rp2.130 | 29,87% |
Sumber : Tim Analis Bareksa, harga saat ini per 12/7 pukul 09.16 WIB
(Ariyanto Dipo Sucahyo/AM)
***
Ingin berinvestasi aman di saham dan reksadana secara online yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli saham klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi Bareksa di App Store
- Download aplikasi Bareksa di Google Playstore
- Belajar investasi, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS
DISCLAIMER
Investasi saham mengandung risiko dan seluruhnya menjadi tanggung jawab pribadi. Bareksa membuat informasi ini dari materi dan sumber-sumber terpercaya, serta tidak dipengaruhi pihak manapun. Informasi ini bukan merupakan ajakan, ataupun paksaan untuk melakukan transaksi dan Bareksa tidak memberikan jaminan atas transaksi yang dilakukan.