Ini Alasan Harus Selektif Memilih Manajer Investasi yang Tepat
Manajer investasi adalah pihak yang kegiatan usahanya mengelola portofolio efek untuk para nasabah
Manajer investasi adalah pihak yang kegiatan usahanya mengelola portofolio efek untuk para nasabah
Bareksa.com - Dalam pengelolaan investasi reksadana ada pihak yang disebut sebagai manajer investasi. Manajer investasi ini berperan penting dalam menentukan kinerja dan perkembangan dana investasi investor.
Manajer investasi bertugas untuk memilih dan memutuskan mana saham, obligasi, deposito dan surat berharga yang akan dibeli dan dijual. Agar investasi optimal, investor harus selektif dalam memilih manajer investasi.
Berikut pengertian dan cara memilih manajer investasi yang tepat sebagaimana disampaikan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam akun media sosialnya (15/9/2020) :
Promo Terbaru di Bareksa
Apa itu manajer investasi?
Manajer investasi adalah pihak yang kegiatan usahanya mengelola portofolio efek untuk para nasabah, kecuali perusahaan asuransi, dana pensiun, dan bank yang melakukan sendiri kegiatan usahanya berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Pihak yang dapat melakukan kegiatan usaha sebagai manajer investasi adalah perusahaan efek yang telah memperoleh izin usaha sebagai manajer investasi dari OJK.
Mengapa harus selektif memilih manajer investasi?
Peran manajer investasi sangatlah penting karena mengelola dana investasimu. Kepiawaian manajer investasi berperan dalam melakukan pengelolaan dan menentukan kinerja dan perkembangan dana investasi investor.
Berdasarkan dari berbagai aspek, manajer investasi memilih instrumen investasi sebagai portofolio efek reksadana, bisa saham, obligasi, atau instrumen pasar uang. Kinerja dan keberhasilan reksadana sangat dipengaruhi oleh ketrampilan manajer investasi dalam mengelola portofolio investasi.
Tips memilih manajer investasi
1. Legalitas dan memiliki izin dari OJK
Cek daftar manajer investasi yang telah memiliki izin usaha di www.reksadana.ojk.go.id
2. Pengalaman/track record manajer investasi
Lihat pengalaman manajer investasi yang akan dipilih melalui prospektus dan fund fact sheet reksadana.
3. Histori kinerja manajer investasi
Pelajari kinerja reksadana kelolaan manajer investasi yang akan dipilih terlebih dahulu. Salah satunya melalui fund fact sheet reksadana.
4. Jumlah dana kelolaan manajer investasi
Besarnya jumlah dana kelolaan dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam memilih manajer investasi. Semakin besar dana yang dikelola, semakin banyak masyarakat yang percaya pada manajer investasi tersebut.
5. Biaya
Ketahui biaya yang dibutuhkan terlebih dahulu melalui prospektus dan fund fact sheet reksadana.
6. Imbal hasil
Manajer investasi tidak boleh menjanjikan imbal hasil tertentu dalam reksadana.
***
Ingin berinvestasi yang aman di reksadana dan diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Pilih reksadana, klik tautan ini
- Belajar reksadana, klik untuk gabung di Komunitas Bareksa Fund Academy. GRATIS
DISCLAIMER
Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksadana.
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.382,65 | 0,58% | 4,31% | 7,57% | 8,73% | 19,20% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.093,4 | 0,44% | 4,48% | 7,05% | 7,51% | 2,61% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.079,4 | 0,60% | 3,97% | 7,04% | 7,74% | - | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.844,13 | 0,53% | 3,89% | 6,64% | 7,38% | 16,99% | 40,43% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.270,42 | 0,81% | 3,87% | 6,51% | 7,19% | 20,23% | 35,64% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.