BeritaArrow iconKategoriArrow iconArtikel

Ingin Punya Galaxy Note 8 Namun Dana Cekak? Cobalah Menabung di Reksa Dana

24 Agustus 2017
Tags:
Ingin Punya Galaxy Note 8 Namun Dana Cekak? Cobalah Menabung di Reksa Dana
Samsung Galaxy Note 8. (www.samsung.com)

Opsi untuk membeli bisa dengan program pembiayaan Samsung atau menabung di reksa dana

Bareksa.com – Pra pemesanan (pre order) Galaxy Note 8 segera dibuka pada Tanggal 8 September 2017. Ponsel keluaran pabrikan asal Korea Selatan ini akan mulai dikirimkan ke pasar Indonesia mulai akhir September mendatang.

Head of Product Marketing IT & Mobile Samsung Indonesia, Denny Galant belum bisa mengatakan secara pasti harga jual Galaxy Note 8 di Indonesia. Namun demikian, ia memberikan patokan harga jualnya. “Harga (Galaxy Note 8) di atas kisaran S8+” kata Denny, seperti dikutip Detik.com, Kamis 24 Agustus 2017.

Sebagai gambaran, harga Galaxy S8+ saat pertama kali diluncurkan di Indonesia dibanderol di sekitar Rp 12 juta. Walau dibanderol dengan harga yang lebih mahal, Denny optimistis harga tersebut tetap mampu untuk menarik minat pengguna jika melihat fitur yang ditawarkan oleh Galaxy Note 8 .

Promo Terbaru di Bareksa

Mengacu pernyataan Denny bahwa Galaxy Note 8 dipatok di atas Galaxy S8+ yang seharga Rp 12 juta, maka harga ponsel dengan layar 6,3 inchi dan RAM 6 GB ini bisa jadi di kisaran Rp 13 juta atau Rp 14 jutaan.

Opsi Pembelian

Bagi Anda para penggemar Samsung yang menginginkan ponsel dengan fitur andalan kamera ganda bagian belakang dan S pen ini ada beberapa pilihan pembelian. Di antaranya Home Credit Indonesia dan Samsung bekerja sama menghadirkan program pembiayaan smartphone dan tablet Samsung dengan bunga 0 persen dan tenor 6 bulan, namun diwajibkan membayar uang muka sebesar 20 persen.

Jika diasumsikan harganya Rp 14 juta, maka diperlukan Rp 2,8 juta sebagai uang muka. Sisanya kita harus mengangsur kurang lebih Rp 1,9 juta selama 6 bulan.

Masih berat dengan nilai angsuran ini? Bisa jadi ada opsi lainnya dibeli secara kredit, namun Anda akan terbebani bunga. Atau ada opsi lainnya adalah dengan cara menabung. Jika menabung di bank bunga yang akan dapatkan maksimal hanya 2 persen tahun.

Ada cara lain yang mendatangkan imbal hasil lebih besar, yakni dengan menabung di reksa dana. Berdasarkan simulasi Bareksa, Anda cukup menabung sebesar Rp 300 ribu per bulan selama 3 tahun. Jika hanya ditabung biasa, maka uang yang terkumpul hanya berkisar Rp 11,5 juta. Angka ini sudah termasuk uang simpanan Rp 11,1 juta dan perkiraan bunga Rp 500 ribu. Angka ini masih kurang kalau mau digunakan untuk membeli Galaxy Note 8.

Simulasi Tabungan Reksa Dana

Namun jika Anda tabungkan di reksa dana, dana yang akan terkumpul bisa mencapai Rp 14 juta lebih. Angka ini tentu sudah bisa digunakan untuk membeli Galaxy Note 8. Penasaran? Simak simulasi berikut ini;

Illustration

Sumber : Bareksa.com

Jika kita menempatkan dana secara rutin yang Rp 300 ribu per bulan dalam kurun waktu 3 tahun ke reksa dana campuran HPAM Flexi Plus yang dikelola oleh PT Henan Putihrai Asset Management misalnya, maka hasilnya akan jauh lebih besar dibandingkan jika kita hanya menabungnya di bank. Selengkapnya lihat tabel berikut;

Illustration

Sumber : Bareksa.com

Dapat dilihat berdasarkan tabel tersebut uang yang terkumpul Rp 11,1 juta tadi telah bertambah sebesar Rp 3,9 juta atau tumbuh sebesar 35 persen dalam waktu 3 tahun. Maka uang yang berhasil kita kumpulkan naik menjadi sekitar Rp 15 juta. Dengan uang tersebut kita telah bisa membeli Galaxy Note 8. Untuk melihat perbandingan antara jika kita menabung di bank dibandingkan dengan di reksa dana dapat dilihat pada grafik berikut;

Illustration

Sumber : Bareksa.com

**

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksa dana, klik tautan ini
- Pilih reksa dana, klik tautan ini
- Belajar reksa dana, klik Bareksa Fund Academy. GRATIS

DISCLAIMER

Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana..

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A

1.382,65

Up0,56%
Up4,26%
Up7,54%
Up8,69%
Up19,21%
-

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.093,4

Up0,43%
Up4,43%
Up6,99%
Up7,44%
Up2,54%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

autodebet

1.079,4

Up0,60%
Up3,98%
Up7,06%
Up7,74%
--

Capital Fixed Income Fund

1.844,45

Up0,53%
Up3,89%
Up6,66%
Up7,38%
Up17,02%
Up40,39%

Insight Renewable Energy Fund

2.270,42

Up0,81%
Up3,88%
Up6,54%
Up7,20%
Up20,19%
Up35,64%
Tags:

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua