Reksa Dana Sepekan : MEDC Dongkrak Simas Saham Unggulan Jadi Jawara Sepekan
Seiring rekor baru yang ditorehkan IHSG, return reksa dana ini berada 2,02 kali lipat di atas pertumbuhan indeks acuan
Seiring rekor baru yang ditorehkan IHSG, return reksa dana ini berada 2,02 kali lipat di atas pertumbuhan indeks acuan
Bareksa.com – Perdagangan saham melaju dengan raihan rekor tertinggi baru berturut-turut dalam sepekan lalu. Tren peningkatan saham ini pun turut mendorong kinerja reksa dana berbasis saham, terutama reksa dana saham.
Pada penutupan perdagangan Jumat, 19 Januari 2018, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,28 persen ke posisi 6.490,9 yang merupakan level tertinggi baru IHSG sepanjang masa (all time high). Pasca bergerak keluar dari fase konsolidasi jangka pendeknya, IHSG melaju cukup signifikan melanjutkan tren penguatannya.
Arus dana masuk investor asing di pasar saham turut menopang laju indeks. Berdasarkan data bursa, dalam sepekan perdagangan, investor asing membukukan pembelian bersih sebesar Rp1 triliun.
Promo Terbaru di Bareksa
Pergerakan nilai tukar rupiah pun terus melanjutkan penguatan. Dalam sepekan lalu, di pasar spot, rupiah terapresiasi 0,28 persen, bertengger di level Rp13.316 pada penutupan perdagangan Jumat, 19 Januari 2018.
Sentimen global datang dari rilis data ekonomi China, yakni produk domestik bruto (PDB) kuartal IV yang meningkat melebihi ekspektasi analis. Negara dengan perekonomian terbesar di Asia ini merilis pertumbuhan ekonomi bulan Oktober hingga Desember 2017 di 6,8 persen year on year, di atas ekspektasi analis di 6,7 persen year on year.
Adapun dari dalam negeri, Bank Indonesia mengumumkan tingkat suku bunga acuannya (7D RR) yang tetap berada di level 4,25 persen, atau sesuai dengan ekspektasi pasar.
Penguatan pasar saham dalam sepekan lalu turut memberikan dorongan pada kinerja reksa dana berbasis saham, terutama jenis reksa dana saham yang memiliki penempatan investasi paling banyak pada instrumen ekuitas ini. Garis indeks reksa dana saham tercatat naik 1,84 persen dalam sepekan.
Pada marketplace Bareksa, lima besar reksa dana saham dengan capaian return tertinggi membukukan pertumbuhan return di kisaran 2,77 persen hingga 3,72 persen dalam sepekan (per 19 Januari 2018).
Berikut daftar lima besar reksa dana saham tersebut :
Sumber : Bareksa.com
Tampak posisi pertama diraih reksa dana Simas Saham Unggulan, salah satu reksa dana saham yang dikelola oleh PT Sinarmas Asset Management, perusahaan manajer investasi profesional dengan total dana kelolaan sebesar Rp17,65 triliun (per Desember 2017).
Simas Saham Unggulan membukukan pertumbuhan return hingga 3,72 persen hanya dalam sepekan perdagangan lalu. Angka tersebut merupakan yang tertinggi dan berada 2,02 kali lipat di atas pertumbuhan indeks acuannya (indeks reksa dana saham) yang sebesar 1,84 persen.
Jika kita lihat dalam fund fact sheet terakhir reksa dana (periode Desember 2017), reksa dana ini memiliki alokasi aset cukup besar pada saham PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC). Saham minyak dan gas ini memang mengalami kenaikan cukup signifikan dalam sepekan lalu, yakni 16,89 persen.
Adapun dalam sebulan, saham MEDC telah mencatatkan kenaikan hingga 49,71 persen (per 19 Januari 2018). Sehingga adanya alokasi aset yang cukup besar pada saham ini seiring kenaikan harga yang terjadi, berhasil mendongkrak pertumbuhan return Simas Saham Unggulan menjadi yang tertinggi. (Lihat ADRO dan MEDC Dongkrak Return Reksa Dana Ini 100 Kali Lipat di Atas Benchmark)
Adapun tren kenaikan harga minyak mentah dunia turut memberikan sentimen positif pada saham MEDC, mengingat saham ini merupakan saham emiten sektor pertambangan (sub sektor tambang minyak). (Baca Harga Minyak Dunia Melaju ke Titik Tertinggi, IHSG Kembali Sentuh 6.400)
Selain itu, potensi yang cukup besar dari PT Amman Mineral Nusa Tenggara, perusahaan yang diakuisisi oleh PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) ini memberikan katalis positif bagi pertumbuhan kinerja perusahaan kedepannya.
Sebab, Amman Mineral (sebelumnya adalah PT Newmont Nusa Tenggara) memiliki produksi yang terbilang cukup besar, yaitu 3,6 juta ton tembaga dan 8 juta ons emas. Hal inilah yang turut mendongkrak harga saham MEDC mengalami lonjakan yang cukup signifikan dan turut pula mendongkrak pertumbuhan return reksa dana Simas Saham Unggulan.
Adapun dalam lima tahun terakhir, Simas Saham Unggulan telah membukukan pertumbuhan return mencapai 62,13 persen (per 19 Januari 2018). Berikut tabel performa return reksa dana Simas Saham Unggulan dalam beberapa periode.
Sumber : Bareksa.com
Reksa dana Simas Saham Unggulan dapat menjadi pilihan alternatif bagi Anda yang memiliki tujuan keuangan jangka panjang dengan periode investasi lebih dari lima tahun. Meskipun demikian, investor perlu membaca dan memahami isi prospektus dan fund fact sheet sebelum memutuskan untuk berinvestasi di produk ini. (hm)
**
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksa dana, klik tautan ini
- Pilih reksa dana, klik tautan ini
- Belajar reksa dana, klik Bareksa Fund Academy. GRATIS
DISCLAIMER
Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana..
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah | 1.379,53 | 1,02% | 5,18% | 7,30% | 8,82% | 19,45% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.089,71 | 0,44% | 5,40% | 6,62% | 7,08% | 2,64% | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.837,78 | 0,53% | 3,93% | 6,27% | 7,42% | 17,19% | 40,03% |
STAR Stable Amanah Sukuk | 1.075,16 | 0,66% | 3,97% | 6,64% | - | - | - |
Insight Renewable Energy Fund | 2.257,46 | 0,72% | 3,68% | 5,94% | 6,95% | 19,66% | 35,50% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.