BeritaArrow iconSBNArrow iconArtikel

Coldplay Punya Lagu Hits Fix You, Sukuk Tabungan ST010 Bisa Fix Keuanganmu

Abdul Malik17 Mei 2023
Tags:
Coldplay Punya Lagu Hits Fix You, Sukuk Tabungan ST010 Bisa Fix Keuanganmu
Chris Martin, vokalis Band Coldplay saat manggung di acara malam final X Factor Italy, di Milan, Italia (10/12/2016). (Shutterstock)

Dengan berinvestasi di ST010, Kamu tidak hanya berpeluang meraih cuan sesuai syariah, namun juga bisa mengalahkan inflasi

Bareksa.com - Demam konser Coldplay di Jakarta memang luar biasa. Penjualan tiket Coldplay presale via BCA pada Rabu (17/5) ludes terjual. Tercatat war tiket yang mulai dibuka pukul 10.00 WIB, sold out kurang dari 10 menit.

Coldplay akan menggelar konser di Stadion Gelora Bung Karno pada 15 November 2023. Selain melalui presale BCA, penjualan tiket juga dilakukan melalui Public On-Sale pada 19 Mei 2023. Harga tiket konser Coldplay antara Rp800.000 hingga Rp11 juta, belum termasuk pajak dan biaya penanganan.

Rincian harga tiket konser Coldplay sebagai berikut :

Cat 8: Rp 800.000
Cat 7: Rp 1.250.000
Cat 6: Rp 1.250.000
Cat 5: Rp 1.750.000
Cat 4: Rp 2.500.000
Cat 3: Rp 3.250.000
Cat 2: Rp 4.000.000
Festival: Rp 3.500.000
Cat 1: Rp 5.000.000
My Universe: Rp 5.700.000
Ultimate Experience: Rp 11.000.000

Tingginya animo jutaan penggemar untuk melihat langsung aksi Chris Martin sang vokalis dkk di atas panggung, memang beralasan. Sebab band asal Inggris itu punya lagu-lagu hits yang menginspirasi dan dicintai penggemarnya. Salah satu yang terpopuler ialah lagu berjudul Fix You, dengan awal lirik sebagai berikut :

When you try your best, but you don't succeed
When you get what you want, but not what you need
When you feel so tired, but you can't sleep
Stuck in reverse

Makna dari penggalan lirik lagu Fix You itu memang sangat menyentuh dengan makna yang dalam. Di mana terkadang Kamu sudah berusaha terbaik, tapi gagal. Ironinya ketika Kamu mendapatkan yang diinginkan, namun saat itu sedang tidak membutuhkannya. Terkadang Kamu merasa sangat lelah, tapi tidak bisa memejamkan mata. Terjebak dan tidak bisa ke mana-mana.

Isi lirik lagu Coldplay berjudul Fix You itu begitu menyentuh, sehingga wajar jadi sangat populer dan disukai penggemarnya. Lagu ini menggambarkan kondisi yang bisa dialami oleh siapa saja.

Beli ST010 di Sini

ST010 Bisa Fix Keuanganmu

Agar kondisi keuanganmu tidak ikut terjebak dalam kegagalan, di mana setiap bulan penghasilan hanya habis untuk membiayai kebutuhan dan tagihan, maka Kamu butuh strategi jitu untuk memperbaikinya. Salah satu cara untuk memperbaiki kondisi keuangan ialah dengan investasi.

Strategi untuk melawan inflasi juga disarankan melalui investasi. Para pakar keuangan menyarankan idealnya investasi bisa dilakukan secara rutin, dengan mengalokasikan antara 20-30% dari penghasilan bulanan bagi yang masih single. Bagi yang sudah berkeluarga, investasi bisa minimal 10% dari penghasilan bulanan.

Namun alokasi ini bisa berbeda-beda, sangat tergantung dari kebutuhan dan kemampuan. Idealnya selain investasi, Kamu juga sudah punya asuransi dan dana darurat. Alokasi dana darurat yang ideal bisa 3-6 bulan dari pengeluaran bulanan. Untuk menyiapkan dana darurat ini juga bisa dilakukan dengan cara investasi.

Salah satu instrumen investasi yang bisa dipertimbangkan untuk membantumu memperbaiki kondisi keuangan dan senjata ampuh untuk melawan inflasi ialah Sukuk Tabungan (ST) seri ST010.

Pemerintah membuka masa penawaran Sukuk Tabungan seri ST010 untuk 2 tenor yakni ST010T2 (tenor 2 tahun) dan Green Sukuk Ritel – Sukuk Tabungan Seri ST010T4 (tenor 4 tahun) kepada investor individu Warga Negara Indonesia pada Jumat, 12 Mei hingga Rabu, 7 Juni 2023 atau dalam 27 hari masa penawaran.

Sukuk Tabungan Seri ST010T2 (tenor 2 tahun) dan Green Sukuk Ritel – Sukuk Tabungan Seri ST010T4 (tenor 4 tahun) menawarkan tingkat imbalan/kupon mengambang (floating with floor) 6,25% per tahun untuk ST010T2 dan 6,4% per tahun untuk ST010T4. Artinya imbal hasil ST010 bisa naik saat suku bunga acuan BI naik, namun tidak bisa turun lebih rendah dari batas minimal (floor), saat suku bunga BI turun.

Melalui ST010, pemerintah memberikan kesempatan kepada setiap Warga Negara Indonesia untuk dapat berinvestasi sekaligus membantu mengatasi dampak dari perubahan iklim, karena hasil penerbitannya akan digunakan untuk membiayai proyek-proyek hijau dalam APBN.

Sukuk Tabungan Seri ST010 adalah produk investasi syariah yang diterbitkan oleh Pemerintah kepada individu Warga Negara Indonesia yang aman, mudah, terjangkau, menguntungkan, dan sesuai syariah.

Beli ST010 di Sini

Simulasi Imbal Hasil Investasi di ST010 vs Deposito

Sebagai gambaran, berikut simulasi imbal hasil yang akan Kamu dapatkan jika investasi di ST010 dibandingkan deposito dengan nilai investasi Rp1 juta, Rp10 juta, Rp20 juta, Rp50 juta, Rp100 juta, Rp1 miliar hingga Rp5 miliar dan Rp10 miliar.

Simulasi Imbal Hasil Bersih per Bulan dari Investasi ST010T2 vs Deposito

Nilai investasi

Passive Income dari ST010T2

Passive Income dari Deposito*

Rp5,000,000,000

Rp23.436.000

Rp10.941.370

Rp2,000,000,000

Rp9.374.000

Rp4.376.548

Rp1,000,000,000

Rp4.687.200

Rp2.188.274

Rp100,000,000

Rp468.750

Rp218.827

Rp50,000,000

Rp234.360

Rp109.414

Rp20,000,000

Rp93.744

Rp43.765

Rp10,000,000

Rp46.872

Rp21.883

Rp1,000,000

Rp4.687

Rp2.188

Sumber : Kemenkeu, OJK, diolah Tim Analis Bareksa
*Simulasi menggunakan rata-rata bunga deposito bank umum nasional saat ini 3,8% per tahun

Dari hasil simulasi terlihat, jika Kamu investasi Rp1 juta di ST010 tenor 2 tahun, maka akan mendapatkan imbal hasil bersih Rp4.687 per bulan, lebih tinggi dari deposito yang senilai Rp2.188 per bulan. Jika Kamu investasi di ST010T2 senilai Rp50 juta, maka imbal hasil bersihnya senilai Rp234.360 per bulan, jauh lebih menarik dari deposito yang hanya Rp109.414.

Adapun jika Kamu berinvestasi di nilai maksimal atau kuota maksimal per investor di ST010T2 yakni Rp5 miliar, maka Kamu akan mendapatkan passive income (pendapatan pasif) Rp23,4 juta per bulan, jauh lebih menarik dari deposito yang hanya Rp10,9 juta per bulan.

Beli ST010 di Sini

Simulasi Imbal Hasil Bersih per Bulan dari Investasi ST010T4 vs Deposito

Investasi Awal

Passive Income dari ST010T4

Passive Income dari Deposito*

Rp10,000,000,000

Rp47.997.000

Rp21.882.740

Rp5,000,000,000

Rp23.998.500

Rp10.941.370

Rp2,000,000,000

Rp9.599.400

Rp4.376.548

Rp1,000,000,000

Rp4.799.700

Rp2.188.274

Rp100,000,000

Rp479.970

Rp218.827

Rp50,000,000

Rp239.985

Rp109.414

Rp20,000,000

Rp95.994

Rp43.765

Rp10,000,000

Rp47.997

Rp21.883

Sumber : Kemenkeu, OJK, diolah Tim Analis Bareksa
*Simulasi menggunakan rata-rata bunga deposito bank umum nasional saat ini 3,8% per tahun

Dari hasil simulasi terlihat, jika Kamu investasi Rp10 juta di ST010 tenor 4 tahun atau ST010T4, maka setiap bulan Kamu meraih imbal hasil bersih Rp47.997 per bulan, jauh lebih menarik dari deposito yang hanya Rp21.883 per bulan.

Kemudian, jika Kamu investasi Rp1 miliar, maka akan meraih passive income Rp4,79 juta per bulan, jauh lebih menarik dari deposito yang hanya Rp2,18 juta. Jika Kamu berinvestasi di nilai maksimal kuota per investor di ST010T4 yakni Rp10 miliar, maka passive income yang Kamu terima setiap bulannya mencapai Rp47,99 juta per bulan, jauh lebih menarik dari deposito yang hanya Rp21,88 juta.

Adapun jika Kamu berinvestasi di dua tenor ST010 dengan kuota maksimal yakni Rp5 miliar di ST010T2 dan Rp10 miliar di ST010T4 atau total Rp15 miliar, maka imbal hasil bersih atau passive income yang Kamu terima setiap bulan akan mencapai Rp71,43 juta per bulan.

Nilai passive income ST010 itu jauh lebih menarik dari investasi deposito senilai Rp15 miliar, di mana passive income yang Kamu terima diestimasikan hanya sekitar Rp32,82 juta per bulan.

Jika Kamu sudah punya passive income senilai Rp71,4 juta per bulan, tentu sudah bisa dikatakan kondisi keuangan sudah fix membaik. Kamu bisa bebas menjalankan hobimu termasuk nonton konser Coldplay dan setiap bulan uang yang Kamu investasikan di ST010 bekerja buat Kamu tanpa perlu capek bekerja.

Inilah kondisi di mana uang bekerja buat kita, bukan kita yang bekerja untuk mencari uang. Dengan berinvestasi di ST010, Kamu tidak hanya berpeluang meraih cuan sesuai syariah, namun juga bisa mengalahkan inflasi.

Siap berinvestasi di ST010 untuk memperbaiki atau fix kondisi keuanganmu? Segera investasi ST010 di Bareksa.

Beli ST010 di Sini

​​

(Ariyanto Dipo Sucahyo/AM)

***

Ingin berinvestasi sekaligus bantu negara?

PT Bareksa Portal Investasi atau Bareksa.com adalah platform e-investasi terintegrasi pertama di Indonesia, yang ditunjuk menjadi mitra distribusi (midis) resmi Kementerian Keuangan untuk penjualan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel atau SBN Ritel secara online. Selain proses registrasi dan transaksi sangat cepat dan mudah, Anda juga dapat memantau investasi Anda dari mana saja dan kapan saja.

Bareksa telah mendapatkan penghargaan sebagai midis SBN terbaik selama empat tahun berturut-turut dari Kementerian Keuangan RI. Penghargaan terbaru yang diterima adalah penghargaan sebagai Midis SUN dengan Kinerja Terbaik 2021 dan Midis SBSN dengan Kinerja Terbaik Kategori Fintech 2021.

Belum memiliki akun Bareksa tetapi ingin berinvestasi di SBN Ritel? Segera daftar melalui aplikasi Bareksa sekarang, gratis hanya dengan menyiapkan KTP dan NPWP (opsional). Bagi yang sudah punya akun Bareksa untuk reksadana, lengkapi data berupa rekening bank untuk mulai membeli SBN Ritel di Bareksa. Bagi yang sudah pernah membeli SBR, ORI atau Sukuk di Bareksa sebelumnya, registrasi ulang akun untuk memesan SBN Ritel seri berikutnya.

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua