Stock Pick: IHSG Tutup Juni di Atas 7.000, Ini Rekomendasi Trading Saham BRIS, BMRI dan ISAT

Hanum Kusuma Dewi • 01 Jul 2024

an image
Ilustrasi trading saham di pasar yang bullish dengan patung banteng dan layar pergerakan harga saham. (Shutterstock)

IHSG ditutup menguat 1,37% atau 95,63 poin ke 7.063,58 pada Jumat (28/6/2024)

Bareksa.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,37% atau 95,63 poin ke 7.063,58 pada Jumat (28/6/2024), didukung oleh saham sektor energi dan saham bank besar. Sejak menyentuh level penutupan terendah tahun ini di 6.724, IHSG sudah catat kenaikan hingga 5%. Menurut Tim Analis Bareksa, ada potensi pullback atau profit taking sementara, sebelum kembali melanjutkan kenaikan. Untuk ide trading hari ini (1/7/2024), investor dapat melakukan Buy on Weakness saham big banks dan saham-saham berkapitalisasi besar yang dibeli investor asing, seperti BRIS, BMRI dan ISAT. 

Stock Pick
BRIS
BMRI
ISAT

Last price

2.620

6.150

10.700

Recommendation

Trading Buy

Buy on Weakness

Buy on Breakout

Entry Range

2.600

6.150

10.725

2.550

6.000

10.500

Target Price (TP) 1

2.700

6.300

10.850

Target Price (TP) 2

2.740

6.425

11.000

Stop loss

2.480

5.875

10.300

Beli Saham, Klik di Sini

BRIS: Trading Buy

Harga saham PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) pada Jumat (28/6/2024) ditutup naik 80 poin atau 3,15% ke Rp2.620. Tim Analis Bareksa memberikan rekomendasi Trading Buy saham BRIS dengan kisaran harga masuk di Rp2.550 dan Rp2.600. Target harga di kisaran Rp2.700 dan Rp2.740, sementara stop loss di Rp2.480.

Menurut Tim Analis Bareksa, saham BRIS terlihat masih menunjukkan potensi penguatan, setelah rebound dari Rp2.100. Investor dapat melakukan Trading Buy untuk saham BRIS dengan target terdekat di Rp2.700.

BMRI: Buy on Weakness

Harga saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) pada Jumat (28/6/2024) ditutup naik 150 poin atau 2,50% ke Rp6.150. Tim Analis Bareksa memberikan rekomendasi Buy on Weakness saham BMRI dengan kisaran harga masuk di Rp6.000 dan Rp6.150. Target harga di kisaran Rp6.300 dan Rp6.425, sementara stop loss di Rp5.875.

Menurut Tim Analis Bareksa, BMRI sedang mencoba menembus level pola triangle di 6.150, didukung oleh volume yang cukup baik. Mengingat saham bank besar masih memiliki valuasi menarik, investor dapat melakukan Buy on Weakness.

ISAT: Buy on Breakout

Harga saham PT Indosat Tbk (ISAT) pada Jumat (28/6/2024) ditutup naik 350 poin atau 3,38% ke Rp10.700. Tim Analis Bareksa memberikan rekomendasi Buy on Breakout saham ISAT dengan kisaran harga masuk di Rp10.500 dan Rp10.725. Target harga di kisaran Rp10.850 dan Rp11.000, sementara stop loss di Rp10.300.

Menurut Tim Analis Bareksa, ISAT terlihat membentuk ascending triangle atau konfirmasi pola penguatan jika dapat menembus level 10.700. Investor dapat melakukan Buy on Breakout.

Beli Saham di Sini

(Christian Halim/Ariyanto Dipo Sucahyo/Sigma Kinasih/hm)

***

Ingin berinvestasi aman di saham dan reksadana secara online yang diawasi OJK?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli saham klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi Bareksa di App Store​
- Download aplikasi Bareksa di Google Playstore
- Belajar investasi, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS

DISCLAIMER​​​​​

Investasi saham mengandung risiko dan seluruhnya menjadi tanggung jawab pribadi. Bareksa membuat informasi ini dari materi dan sumber-sumber terpercaya, serta tidak dipengaruhi pihak manapun. Informasi ini bukan merupakan ajakan, ataupun paksaan untuk melakukan transaksi dan Bareksa tidak memberikan jaminan atas transaksi yang dilakukan.