BeritaArrow iconSahamArrow iconArtikel

ACES Melesat 4% Terdorong Penjualan Februari, Ini Target Harga Saham Ace Hardware

Hanum Kusuma Dewi20 Maret 2024
Tags:
ACES Melesat 4% Terdorong Penjualan Februari, Ini Target Harga Saham Ace Hardware
Gerai PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) di Tangerang. (Shutterstock)

Same-store sales growth (SSSG) ACES bulan Februari meningkat signifikan dengan naik 15,3% secara tahunan

Bareksa.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (20/03/2024) dibuka terkoreksi. Namun, ada sejumlah saham yang masih menguat dan ramai ditransaksikan, salah satunya adalah saham PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) yang melaporkan pertumbuhan penjualan cemerlang.

Per pukul 9.20 WIB hari ini, IHSG turun 0,41% ke 7.306,53. Sementara itu, saham ACES melesat 3,55% ke Rp875, setelah sempat menyentuh level tertinggi harian di Rp895.

Illustration
IHSG koreksi pada pembukaan perdagangan Rabu (20/3/2024), Sumber: Bareksa Saham

Menurut data order book, antrean jual saham ACES lebih banyak daripada antrean belinya. Jumlah bid saham ACES per pukul 9:27 WIB hari ini mencapai 223.812 lot, sementara antrean offer mencapai 348.666 lot.

Promo Terbaru di Bareksa

Baca juga Pengertian Transaksi Bid dan Offer Saham, hingga Strategi Hajar Kanan (Haka) dan Hajar Kiri (Haki)​

Jumlah offer terbanyak berada di harga Rp900 dengan antrean sebanyak 69.565 lot. Di samping itu, jumlah bid tertinggi ada di harga Rp870 dengan jumlah 24.961 lot.

Jumlah offer yang melampaui jumlah bid menunjukkan banyak trader/pelaku pasar yang membuat order jual terhadap saham ini. Hal ini bisa menjadi indikasi banyak yang melakukan profit taking (ambil untung) setelah harga naik.

Pertumbuhan Penjualan Melesat

Sebagai informasi, ACES adalah perusahaan peritel untuk perkakas dan alat rumah tangga. Menurut laporan dari Investor Relations ACES, pertumbuhan penjualan di toko yang sama atau same-store sales growth (SSSG) ACES bulan Februari meningkat signifikan dengan naik 15,3% secara tahunan dan selama 2024 sudah mencapai 10%.

Illustration
Sumber: Tim Analis Bareksa

Pertumbuhan terjadi hampir di seluruh wilayah dengan Jawa di luar Jakarta serta di luar Jawa meningkat signifikan selama bulan Februari menjadi 16,3% dan 16,2% secara berurutan. Di sisi lain, pertumbuhan di area Jakarta mencapai 11,5%.

Peningkatan tersebut juga dikarenakan adanya momen libur Imlek dan strategi inisiatif dari produk Stora yang mendapatkan atensi lebih banyak. Sementara itu perusahaan menilai pada saat masa puasa dan lebaran diproyeksi masih bisa memberikan hasil kinerja SSSG yang solid kembali.

Tim Analis Bareksa masih merekomendasikan Beli (Buy) untuk jangka menengah hingga panjang dengan target harga saham ACES di Rp1.100.

Beli Saham, Klik di Sini

(Ariyanto Dipo Sucahyo/hm)

***

Ingin berinvestasi aman di saham dan reksadana secara online yang diawasi OJK?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli saham klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi Bareksa di App Store​
- Download aplikasi Bareksa di Google Playstore
- Belajar investasi, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS

DISCLAIMER​​​​​

Investasi saham mengandung risiko dan seluruhnya menjadi tanggung jawab pribadi. Bareksa membuat informasi ini dari materi dan sumber-sumber terpercaya, serta tidak dipengaruhi pihak manapun. Informasi ini bukan merupakan ajakan, ataupun paksaan untuk melakukan transaksi dan Bareksa tidak memberikan jaminan atas transaksi yang dilakukan.

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A

1.384,88

Up0,21%
Up4,05%
Up7,72%
Up8,08%
Up19,46%
Up38,34%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.095,38

Up0,14%
Up4,09%
Up7,18%
Up7,47%
Up3,23%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

autodebet

1.084,98

Up0,55%
Up4,00%
Up7,61%
Up7,79%
--

Capital Fixed Income Fund

autodebet

1.853,59

Up0,53%
Up3,86%
Up7,19%
Up7,36%
Up17,82%
Up41,07%

Insight Renewable Energy Fund

2.287,69

Up0,82%
Up4,11%
Up7,35%
Up7,53%
Up19,98%
Up35,83%

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua