Hari Ini SURI Produsen Sarung Tangan Melantai di Bursa
Adapun PT Shinhan Sekuritas Indonesia sebagai lead underwriter atau Penjamin Pelaksana Emisi Efek SURI
Adapun PT Shinhan Sekuritas Indonesia sebagai lead underwriter atau Penjamin Pelaksana Emisi Efek SURI
Bareksa.com - PT Maja Agung Latexindo Tbk resmi mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia/BEI pada hari ini tanggal 7 Desember 2023 dengan kode saham SURI. PT Maja Agung Latexindo Tbk merupakan Entitas Group Shamrock.
Direktur Utama PT Maja Agung Latexindo Tbk, Imelda Lin menyampaikan bahwa dengan melantainya PT Maja Agung Latexindo Tbk di Bursa Efek Indonesia, menjadi salah satu cara manajemen dapat terus menjaga kepercayaan masyarakat dan juga para stakeholders.
"Melalui transparansi dan akuntabilitas PT Maja Agung Latexindo Tbk kami percaya dapat memberikan produk sarung tangan dengan kualitas dan mutu yang lebih baik, lebih inovatif, dan kompetitif," kara Imelda.
Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa pihaknya mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk dapat menjadi bagian dari perjalanan SURI untuk mencapai tujuan tersebut.
SURI berdiri tahun 1988 atau telah berusia 35 tahun, yang tercatat telah mampu bertahan dari segala tantangan termasuk krisis keuangan yang secara global yang pernah terjadi.
Dalam rangka proses IPO, PT Maja Agung Latexindo Tbk telah menunjuk PT Shinhan Sekuritas Indonesia sebagai lead underwriter atau Penjamin Pelaksana Emisi Efek. PT Maja Agung Latexindo Tbk telah melaksanakan Penawaran Umum pada tanggal 1 Desember hingga 5 Desember 2023.
Dari penawaran yang telah dilakukan, terlihat antusias dari masyarakat untuk dapat berinvestasi ke saham PT Maja Agung Latexindo Tbk. Adapun jumlah lembar saham yang ditawarkan adalah sebanyak 1,26 miliar lembar atau sebesar 20% dari modal ditempatkan dan disetor penuh.
Harga per lembar saham yang ditawarkan adalah Rp170. Dana yang dapat terhimpun dari masyarakat melalui Penawaran Umum ini adalah senilai Rp215,36 miliar. Dana yang terhimpun dari Penawaran Umum ini nantinya akan digunakan oleh PT Maja Agung Latexindo Tbk untuk modal kerja dan kegiatan operasional Perseroan.
Merupakan suatu kebanggan bagi PT Maja Agung Latexindo Tbk untuk dapat diberikan kepercayaan melantai di Bursa Efek Indonesia. Kedepannya, PT Maja Agung Latexindo Tbk akan terus meningkatkan kualitas dan pelayanan yang diberikan dan tidak henti melakukan ekspansi ke pada pasar internasional.
Makin Siap Bersaing
Langkah PT Maja Agung Latexindo Tbk melantai di Bursa juga disebut-sebut sebagai membuktikan bahwa produk Indonesia mampu bersaing di pasar internasional. Sebagai emiten produsen sarung tangan berbahan baku lateks, Perseroan berkomitmen untuk membantu para masyarakat petani kecil.
Bekerjasama sebagai Shamrock Group Perseroan telah memulai untuk membantu para masyarakat petani karet di Sumatera Selatan dengan bertindak sebagai offtaker, atas hasil pertanian karet dan memberikan harga yang kompetitif bagi petani. Sustainability disebut-sebut menjadi perhatian besar bagi PT Maja Agung Latexindo Tbk dan Shamrock Group.
Sebagai produsen penggunan hasil pertanian karet PT Maja Agung Latexindo Tbk berkomitmen bahwa petani karet berhak untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik.
Beli Saham, Klik di Sini
(IQPlus/34031291/mp)
***
Promo Terbaru di Bareksa
Ingin berinvestasi aman di emas dan reksadana secara online yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS
DISCLAIMER
Kinerja masa lalu tidak mencerminkan kinerja di masa mendatang. Investasi reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.
Saham adalah instrumen investasi yang memiliki risiko kerugian. Artikel ini bertujuan untuk berbagi informasi seputar pasar dengan analisa untuk meminimalisir risiko. Setiap keputusan transaksi beli jual saham ada di tangan investor.
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.384,88 | 0,21% | 4,05% | 7,72% | 8,08% | 19,46% | 38,34% |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.095,38 | 0,14% | 4,09% | 7,18% | 7,47% | 3,23% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.084,98 | 0,55% | 4,00% | 7,61% | 7,79% | - | - |
Capital Fixed Income Fund autodebet | 1.853,59 | 0,53% | 3,86% | 7,19% | 7,36% | 17,82% | 41,07% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.287,69 | 0,82% | 4,11% | 7,35% | 7,53% | 19,98% | 35,83% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.