Bareksa.com - Berikut rangkuman berita pasar modal dan saham dikutip dari laporan riset Kopi Pagi oleh D’Origin Financial & Business Advisory dipublikasi Senin (26/6/2023) :
Harga saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) menguat 0,47% jadi Rp4.270 pada Jumat (23/6/2023). D’Origin Financial merekomendasi beli saat melemah (BOW) saham UNVR dengan target Rp4.600 dan stop rugi Rp4.150, dengan level support Rp4.250 ; Rp4.230 dan resisten Rp4.300 ; Rp4.330.
Volume perdagangan saham UNVR pada Jumat lebih kecil dari hari sebelumnya. Penguatan saham UNVR berpotensi menguji resisten Rp4.300, sehingga penembusan level ini membuka peluang menuju Rp4.330.
Harga saham PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) naik 3,52% jadi Rp1.325 pada Jumat (23/6/2023). D’Origin Financial merekomendasi beli saat melemah (BOW) saham JPFA dengan target Rp1.450 dan stop rugi Rp1.250, support Rp1.310 ; Rp1.300 dan resisten Rp1.340 ; Rp1.350.
Volume perdagangan saham JPFA lebih besar dari hari sebelumnya. Penguatan saham JPFA berpotensi menguji resisten Rp1.340, sehingga penembusan level ini membuka peluang menuju Rp1.350.
Harga saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) stagnan di Rp9.050 pada Jumat (23/6/2023). D’Origin Financial merekomendasi beli saat melemah (BOW) saham JPFA dengan target harga Rp9.400 dan stop rugi Rp800, support Rp9.000 ; Rp8.950 dan resisten Rp9.100 ; Rp9.150.
Volume perdagangan saham BBCA lebih kecil dari hari sebelumnya. Pergerakan saham BBCA berpotensi menguji resisten Rp9.100, sehingga penembusan level ini membuka peluang menuju Rp9.150. Saham BBCA tampak konsolidasi dalam kisaran Rp9.000 - Rp9.200.
Harga saham PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (CMRY) melemah 2,35% jadi Rp4.150 pada Jumat (23/6/2023). D’Origin Financial merekomendasi spekulasi beli dengan target Rp4.600 dan stop rugi Rp4.000, support Rp4.130 ; Rp4.100 dan resisten Rp4.170 ; Rp4.200.
Volume perdagangan saham CMRY lebih besar dari hari sebelumnya. Pelemahan saham CMRY berpotensi menguji support Rp4.130, sehingga penembusan level ini membuka peluang menuju Rp4.100. Jika mampu bertahan membuka potensi penguatan.
Bursa Saham Amerika Serikat (AS) melemah pada Jumat (23/6/2023) yang dipicu oleh kekhawatiran peningkatan suku bunga Federal Reserve (The Fed), setelah para pejabat mengisyaratkan kenaikan lebih lanjut. Indeks Dow Jones Industrial Average turun 0,65% menjadi 33.727,43. Indeks S&P 500 melemah 0,77% menjadi 4.348,33. Indeks komposit Nasdaq merosot 1,01% menjadi 13.492,52.
Pasar Saham Indonesia yang tercermin dari kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,19% jadi 6.639,73 pada Jumat (23/6/2023) dengan volume perdagangan lebih kecil dari hari sebelumnya. Dalam sepekan terakhir, koreksi IHSG semakin bertambah yakni 1,57%. Sepanjang tahun berjalan atau dalam 5 bulan 23 hari, IHSG terkoreksi 3,08%.
Menurut D’Origin Financial, IHSG bergerak di kisaran 6.580 - 6.680, support 6.600 ; 6.580 dan resisten 6.650 ; 6.680. Pelemahan IHSG berpotensi menguji support 6.600, sehingga penembusan level ini membuka peluang menuju 6.580.
Harga minyak mentah dunia terpantau ambruk pekan lalu. Sinyal 'gelap' dari The Fed terus menghantui pasar setelah The Fed berencana masih akan kembali menaikkan suku bunga acuan yang membuat dolar AS semakin menguat dan akan berefek pada penurunan permintaan minyak. Dalam sepekan, harga minyak jenis Brent turun 0,39% jadi US$73,85 per barel. Namun dalam sebulan harga minyak naik 1,64%, namun secara tahunan harga minyak longsor 14,04%.
Sedangkan minyak kontrak jenis light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) terpantau ambles 3,65% sepekan, namun harganya masih naik dalam sebulan mencapai 1,57%, dan melemah 13,83% setahun.
Komentar Ketua Federal Reserve, Jerome Powell membuat emas tumbang dalam 5 hari beruntun. Meskipun di hari terakhir perdagangan harga emas di pasar spot menguat 0,41%, namun masih belum mampu menghindari emas dari kinerja negatif selama sepekan. Emas dunia mengakhiri pekan perdagangan pada 19-23 Juni 2023 di posisi US$1.921,36 per troy ons, turun 1,84% dari pencapaian pekan sebelumnya. Ini merupakan kerugian mingguan terbesar sejak enam bulan lalu.
Kurs rupiah spot ditutup pada level Rp14.999 per dolar AS di akhir perdagangan Jumat, melemah 0,39% dari sehari sebelumnya yang ada di Rp14.941 per dolar AS. Sementara itu, berdasarkan Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia, nilai tukar rupiah tercatat Rp14.998 per dolar AS.
DPR RI meminta Kementerian Keuangan untuk meninjau ulang tarif pengenaan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) 11%, terhadap produk pengolahan setengah jadi dari nikel menjadi stainless steel atau dari timah menjadi ingot (batang logam) karena dinilai tidak adil dan memberatkan pelaku industri dalam negeri.
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo resmi menjalin kerja sama investasi dan pengoperasian Belawan New Container Terminal (BNCT) di Medan, Sumatera Utara dengan perusahaan logistik asal Uni Emirat Arab (UEA), Dubai Port World atau DP World. Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono menjelaskan, melalui kerja sama tersebut DP World akan mengucurkan dana investasi US$400 juta atau sekitar Rp6,01 triliun dengan asumsi kurs US$1=Rp15.045. Kerja sama tersebut juga turut melibatkan lembaga sovereign wealth fund Indonesia, yakni Indonesia Investment Authority (INA).
PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) atau BTN tahun ini belum ada rencana penerbitan obligasi maupun sekuritisasi, dua instrumen tersebut dinilai sebagai pilihan terakhir perseroan. Pasalnya, untuk menerbitkan surat utang perlu merogoh biaya yang tidak murah, sehingga BTN fokus untuk mencari sumber pendanaan dari dana pihak ketiga (DPK) utamanya dana murah.
Direktur Distribution and Funding Jasmin mengatakan, biasanya BTN setiap tahun memang selalu menerbitkan surat utang. Hal itu lantaran loan to deposit ratio (LDR) BTN yang selalu berada di atas 100% yang menunjukkan bahwa dana yang dihimpun perseroan tidak cukup untuk membiayai penyaluran kredit, sehingga harus mencari pinjaman, seperti menerbitkan obligasi, KIK EBA, atau pinjaman antar bank.
PT Trimegah Bangun Persada (TBP) Tbk (NCKL) atau Harita Nickel melalui perusahaan asosiasi, PT Obi Nickel Cobalt (ONC), menginvestasikan dana sekitar US$1,1 miliar atau setara Rp16,4 triliun untuk membangun pabrik high pressure acid leach (HPAL) tahap III. ONC adalah perusahaan patungan antara Harita Nickel dan perusahaan nikel asal Tiongkok, Lygend Resources & Technology.
Sebelumnya, Harita Nickel melalui PT Halmahera Persada Lygend (HPL) juga telah menuntaskan pembangunan pabrik nikel sulfat, di Halmahera Selatan, Maluku Utara. Pabrik ini menjadi yang pertama di Indonesia dan terbesar di dunia dari sisi kapasitas produksi.
Mitsubishi UFJ Financial Group akan mengakuisisi 80% saham perusahaan pembiayaan sepeda motor PT Mandala Multifinance Tbk (MFIN) dengan transaksi US$465 juta atau Rp7 triliun. Dalam aksi ini, MUFG menggandeng unit usahanya PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (AMDF).
Para petinggi di PT Kresna Graha Investama Tbk (KREN) beramai-ramai mundur dari jabatan strategisnya. Ini terjadi tak lama setelah OJK mencabut izin usaha PT Asuransi Jiwa Kresna (Kresna Life). Tiga petinggi yang mengundurkan diri tersebut adalah Ingrid Kusumodjojo (komisaris utama), Michael Steven (direktur utama), dan Dewi Kartini Laya (direktur).
PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC), anak usaha PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) telah mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan OJK untuk usaha gadai. Diversifikasi usaha ini akan dijalani PT Autopedia Sukses Gadai, anak usaha ASLC.
Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) memutuskan pembagian dividen senilai Rp257 per saham atau nilai total Rp2,25 triliun. Dividen tersebut akan dibagikan pada 26 Juli 2023. Selain dividen, RUPST menyetujui perubahan pengurus, yaitu mengangkat Sulaiman Arif Arianto sebagai Komisaris independen perseroan terhitung sejak berakhirnya RUPST 2023 sampai penutupan RUPST 2024.
RUPST PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) menyetujui pembagian dividen tunai Rp2,1 triliun dari laba bersih tahun buku 2022 sebesar Rp4,5 triliun. Hasil RUPST lainnya disebutkan, para pemegang saham ICBP juga sepakat untuk menyisihkan sebesar Rp5 miliar dari laba bersih sebagai dana cadangan. Sementara sisanya, akan dicatat sebagai laba yang belum ditentukan penggunaannya.
PT Klinko Karya Imaji Tbk (KLIN) menargetkan dapat mengolah limbah tekstil sebesar 100 ton pada 2023. Sedangkan saat ini diharapkan dapat terus meningkat setiap tahunnya. Limbah tekstil yang digunakan oleh KLIN berasal dari pre-consumed waste atau limbah garmen dari konveksi berupa potongan kain perca sisa produksi. Saat ini KLIN mampu mengolah rata-rata 8 ton limbah tekstil per bulan.
PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) atau Alfamidi akan melakukan penambahan modal dengan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD I) atau rights issue sebanyak-banyaknya 4.611.764.800 saham baru atau 13,79%, dengan harga pelaksanaan Rp270 per saham. Sehingga jumlah dana yang akan diterima Alfamidi melalui rights issue ini Rp1,24 triliun. Setiap pemegang 625 saham lama yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham pada 7 Juli 2023 pukul 16:00 WIB berhak atas 100 HMTED. Di mana setiap satu HMETD memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli satu saham baru.
PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) akan mengoperasikan rumah sakit di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Agustus 2024. Tahap pertama, perseroan akan membangun rumah sakit dengan kapasitas 100 tempat tidur. Hermina akan bekerja sama dengan PT Bina Karya yang telah ditetapkan pemerintah sebagai Badan Usaha Otoritas (BUO) yang berperan sebagai master developer. Perseroan masih menunggu izin pemb angunan rumah sakit dengan target awal pembangunan, yaitu Agustus 2023. Pembangunan akan berlangsung sekitar 1 tahun.
PT Prodia Widyahusada Tbk (PRDA) optimistis akan ada kenaikan laba bersih sekitar 15% dibandingkan tahun 2022. Hal ini dorong oleh adanya pengembangan digital, IT dan lab.
PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) akan meminta persetujuan baru atas rencana pelaksanaan penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD) alias private placement. Dalam keterbukaan informasinya, manajemen GOTO menjelaskan, perseroan sebelumnya telah memperoleh persetujuan dari pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada 28 Juni 2022 terkait rencana penerbitan saham baru sebanyak-banyaknya 118.436.392.950 saham melalui private placement dalam waktu satu tahun sejak RUPST yang menyetujui rencana private placement itu, yaitu sampai 28 Juni 2023.
PT Temas Tbk (TMAS) melakukan transaksi pembelian atau akuisisi saham PT Temas Logistics (TLog) dari Temas Lestari dan Sutikno Khusumo. Sekretaris Perusahaan PT Temas Tbk Marthalia Vigita menjelaskan, sebelum transaksi akuisisi, 99,9% saham TLog dimiliki oleh PT Temas Lestari dan 0,1% dipegang Sutikno Khusumo. Setelah transaksi menjadi 99,9% dikuasai PT Temas Tbk dan 0,1% dipegang PT Temas Shipping yang juga merupakan anak usaha PT Temas Tbk.
PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) untuk pertama kalinya akan menerbitkan surat utang. Kali ini, SMDR akan menawarkan bentuk Sukuk Ijarah Berkelanjutan I Samudera Indonesia Rp2 triliun.
PT Eka Sari Lorena Transport Tbk (LRNA) memproyeksikan kinerja pendapatan sepanjang 2023 secara umum akan mencapai Rp100 miliar. Angka itu tumbuh 25% dibandingkan pendapatan tahun lalu Rp93 miliar.
(AM)
***
Ingin berinvestasi aman di emas dan reksadana secara online yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS
DISCLAIMER
Disclaimer Ciptadana Sekuritas di Sini
Kinerja masa lalu tidak mencerminkan kinerja di masa mendatang. Investasi reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.
Saham adalah instrumen investasi yang memiliki risiko kerugian. Artikel ini bertujuan untuk berbagi informasi seputar pasar dengan analisa untuk meminimalisir risiko. Setiap keputusan transaksi beli jual saham ada di tangan investor.