BeritaArrow iconBerita Ekonomi TerkiniArrow iconArtikel

Daftar Beli ST-003 Mudah untuk Nasabah Bareksa, Ini Caranya

Bareksa31 Januari 2019
Tags:
Daftar Beli ST-003 Mudah untuk Nasabah Bareksa, Ini Caranya
Ilustrasi investor pria dan wanita berhijab syariah berdiskusi sambil melihat laptop membahas investasi saham reksadana obligasi surat utang

ST-003 hanya bisa dibeli selama masa penawaran 1-20 Februari 2019

Bareksa.com - Anda mencari investasi menguntungkan tapi tanpa riba dengan jangka waktu pendek?

Pemerintah melalui perusahaan penerbit Surat Berharga Syariah Negara akan menerbitkan Sukuk Tabungan seri terbaru, yakni ST-003 yang dijual secara online. Produk investasi khusus investor ritel yang berdasarkan prinsip-prinsip Islami ini akan bisa dipesan online mulai tanggal 1 Februari 2019.

Sukuk, atau juga dikenal dengan obligasi syariah, mirip dengan obligasi konvensional yang dalam hal ini menganut prinsip-prinsip Islam. Dengan berlandaskan prinsip syariah, sukuk bebas dari unsur haram dan riba.

Promo Terbaru di Bareksa

Sukuk Tabungan adalah produk investasi berbasis syariah dengan jangka waktu (masa tunggu) dua tahun yang menawarkan imbalan kepada investornya, yakni masyarakat Indonesia. Sukuk Tabungan diterbitkan oleh pemerintah sebagai bentuk penyertaan terhadap aset negara dan bisa dibeli dengan modal mulai dari Rp1 juta.

Kementerian Keuangan baru saja menetapkan imbalan ST-003 sebesar 8,15 persen per tahun. Angka tersebut berasal dari suku bunga acuan Bank Indonesia, BI 7 Day Reverse Repo Rate (BI 7DRRR) 6 persen ditambah spread tetap 2,15 persen.

Sambil menunggu masa penawaran dibuka besok, ada baiknya kita mendaftar mulai saat ini agar bisa lebih mudah dalam pemesanan ST-003 nantinya. Khusus untuk Anda yang telah menjadi nasabah di Bareksa untuk reksadana, gunakan akun Bareksa Anda untuk login melalui sbn.bareksa.com dan ikuti petunjuk dalam artikel ini. Namun, bila Anda belum menjadi nasabah Bareksa, silakan ikuti petunjuk di tautan ini.

Langkah-langkah pendaftaran SBN untuk pemilik akun Bareksa melalui mobile web :

1. Buka sbn.bareksa.com

Dari halaman depan sbn.bareksa.com, klik tanda tiga garis yang ada di sebelah kanan atas layar Anda. Kemudian, klik Login

Illustration

Illustration

2. Gunakan akun Bareksa Anda

Masukkan alamat e-mail yang terdaftar dan ketik password Anda.

Illustration

3. Klik Beli untuk lengkapi data NPWP

Setelah login, Anda akan kembali ke homepage sbn.bareksa.com. Klik Beli untuk melengkapi data Anda.

Illustration

4. Upload foto kartu NPWP

Unggah foto kartu NPWP Anda dengan klik tombol choose file. Kemudian pilih foto dari perangkat Anda.

Illustration

5. Pilih rekening bank

Pilih salah satu dari lima rekening bank yang disarankan : BANK BCA, BANK BNI, BANK BRI, BANK CIMB NIAGA, atau BANK MANDIRI.

Kemudian, lengkapi dengan nama kantor cabang bank, nomor rekening dan nama pemilik rekening.

Illustration

Perlu dicatat, nama pemilik rekening harus sama dengan nama yang tertera dalam KTP Anda saat mendaftar pertama kali di Bareksa.

6. Simpan data

Klik kirim dan data Anda akan diproses oleh tim Bareksa dalam waktu 2x24 jam untuk pembuatan rekening surat berharga negara (SBN).

Illustration

Lalu Anda tinggal menunggu waktu proses verifikasi akun yaitu 2x24 jam kerja. Apabila pembukaan akun nasabah telah selesai diproses maka nasabah akan mendapatkan email pemberitahuan akun telah aktif dan nasabah sudah dapat login dengan alamat email dan password yang telah didaftarkan.

Proses pendaftaran untuk membeli Sukuk Tabungan ST-003 melalui Bareksa sudah selesai. Anda bisa membeli mulai tanggal 1 Februari 2019.

* * *

PT Bareksa Portal Investasi atau Bareksa adalah salah satu mitra distribusi (midis) untuk penjualan surat utang negara ritel yang telah ditunjuk oleh Kementerian Keuangan. Transaksi online di Bareksa mudah dan bisa dilakukan kapan saja.

Pembelian produk investasi yang dijamin pemerintah ini hanya bisa dilakukan pada periode penawaran 1-20 Februari 2019. Bagi yang sudah pernah membeli SBR atau Sukuk di Bareksa sebelumnya, Anda bisa menggunakan akun di sbn.bareksa.com untuk memesan ST-003 di Bareksa.

Bila sudah memiliki akun Bareksa untuk reksadana sebelumnya, segera lengkapi data Anda berupa NPWP dan rekening bank yang dimiliki agar bisa memesan produk Sukuk atau SBN di Bareksa.

Belum memiliki akun Bareksa tetapi ingin berinvestasi di Sukuk dan produk SBN lainnya? Segera daftar di sbn.bareksa.com sekarang, gratis hanya dengan menyiapkan KTP dan NPWP.

Kalau belum punya NPWP, tapi mau beli Sukuk dan produk SBN lainnya? Kita juga bisa meminjam NPWP punya orang tua atau suami.

Ayo daftar sekarang, jangan ketinggalan.

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah

1.379,53

Up1,02%
Up5,18%
Up7,30%
Up8,82%
Up19,45%
-

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.089,71

Up0,44%
Up5,40%
Up6,62%
Up7,08%
Up2,64%
-

Capital Fixed Income Fund

1.837,78

Up0,53%
Up3,93%
Up6,27%
Up7,42%
Up17,19%
Up40,03%

STAR Stable Amanah Sukuk

1.075,16

Up0,66%
Up3,97%
Up6,64%
---

Insight Renewable Energy Fund

2.257,46

Up0,72%
Up3,68%
Up5,94%
Up6,95%
Up19,66%
Up35,50%

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua