Erick Tohir Dipanggil Presiden Jokowi, Bagaimana Harga Saham VIVA & Grup Mahaka?

Bareksa • 31 Mar 2016

an image
Presiden Direktur PT Visi Media Asia Tbk Erick Thohir (kiri) bersama Presiden Komisaris Anindya N Bakrie menjelaskan tentang kinerja perusahaan saat Public Expose dan Investor Update PT Visi Media Asia Tbk tahun 2013 (ANTARA FOTO/Budiman)

Harga saham VIVA tercatat naik 1,95 persen sedangkan MARI turun 2,78 persen

Bareksa.com – Pengusaha Erick Thohir hari ini (Kamis, 31 Maret 2016) mendadak bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta. Seperti dilansir sejumlah media, saat pertemuan Erick didampingi oleh Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki. Namun, belum diketahui apa yang dibahas dalam pertemuan tersebut.

Pengusaha yang memiliki saham di salah satu klub sepak bola  Inter Milan ini, dikenal memiliki berbagai lini bisnis, salah satunya di bidang media.  Erick Thohir merupakan pendiri Mahaka Media bersama tiga rekannya.

Belum lama ini salah satu perusahaan di bawah Mahaka Media, yaitu PT Mahaka Radio Integra Tbk melakukan penawaran umum perdana (IPO) dengan kode MARI. Selain itu, Erick Thohir juga menjabat presiden direktur PT Visi Media Asia Tbk (VIVA group), yang menaungi stasiun televisi ANTV dan TVOne  

Harga saham milik Erick pun ikut bergerak. Hingga pukul 14.40 WIB, harga saham VIVA naik 1,95 persen menjadi Rp 365, tapi saham MARI malah terkoreksi 2,78 persen menjadi Rp 700.

Grafik: Pergerakan Harga Saham VIVA Secara Intraday

Sumber: Bareksa.com

Sejak awal tahun, saham VIVA mencatatkan kinerja luar biasa. Secara year-to-date, VIVA telah melonjak 43,2 persen.

Grafik: Pergerakan Harga Saham MARI dan VIVA Year-to-Date

Sumber: Bareksa.com