Bareksa.com - PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) pada 2015 berhasil mencetak pertumbuhan laba bersih sebesar 62 persen menjadi Rp1,85 triliun. Pertumbuhan leba didukung naiknya penyaluran kredit sebesar 20 persen pada kuartal IV-2015.
Jika dibanding dengan Bank BUMN lainnya, bank BTN memang menunjukkan peningkatan harga paling signifikan pada awal 2016 ini. Berdasarkan data Bareksa, peningkatan harga BTN secara year-to-date positif 5,79 persen mengalahkan Bank Mandiri sebesar 1,35 persen, sementara Bank BNI dan Bank BRI masing-masing masih negatif 1,40 persen dan 4,38 persen.
Grafik: Return Saham Bank BUMN (year-to-date)
sumber: Bareksa.com
Sementara hari ini (Kamis, 4 Februari 2016) saham BBTN ditutup menguat ke level Rp1.380 per saham atau naik 0,73 persen dari penutupan hari sebelumnya. Peningkatan harga saham BTN masih lebih rendah dari bank BUMN lainnya, di mana Bank Mandiri naik 2,40 persen, BBRI naik 4,35 persen dan BBNI naik 1,64 persen.