BeritaArrow iconBerita Ekonomi TerkiniArrow iconArtikel

CHART OF THE DAY: IHSG Relatif Murah, Investor Asing Mulai Beli Saham

Bareksa16 Juni 2015
Tags:
CHART OF THE DAY: IHSG Relatif Murah, Investor Asing Mulai Beli Saham
Korelasi IHSG dan Arus Dana Asing di Pasar Saham Per 15 Juni 2015. (Bareksa.com)

Dalam dua hari perdagangan bursa, investor asing mulai melakukan pembelian bersih Rp200 miliar

Bareksa.com - Walaupun nilainya masih kecil, dalam dua hari perdagangan bursa terpantau investor asing sudah mulai melakukan pembelian bersih (net buy) sekitar Rp200 miliar.

Sejak 6 Maret 2015 sampai 12 Juni 2015, investor asing tercatat melakukan penjualan bersih Rp24 triliun. Penjualan ini juga mendorong penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) 10,49 persen di periode yang sama menjadi 4.935,82.

Pengaruh penjualan investor asing besar mengingat komposisi kepemilikan saham yang tinggi. Per Mei 2015, kepemilikan investor asing mencapai 64,6 persen dari total seluruh saham yang tercatat di Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI).

Promo Terbaru di Bareksa

Mulai masuknya dana investor asing mendorong naiknya IHSG. Pada penutupan hari ini, 16 Juni 2015, IHSG ditutup naik 0,72 persen menjadi 4.872,6.

Di level ini, IHSG terpantau berada pada posisi yang murah berdasarkan analisis Price Earning Band Bareksa periode 3 tahun. Dalam analisis tersebut PER IHSG telah mencapai 12 kali dan menyentuh garis mewah bawah --garis yang menunjukan standar deviasi kedua dari PER dalam tiga tahun.

Jika PER IHSG menyentuh garis merah atas (upper band 2) maka berpotensi menurun karena menunjukan nilai saham relatif mahal. Namun, sebaliknya jika menyentuh garis merah bawah (lower band 2) maka berpotensi naik karena nilai saham sudah relatif murah.

Illustration

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A

1.384,88

Up0,21%
Up4,05%
Up7,72%
Up8,08%
Up19,46%
Up38,34%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.095,38

Up0,14%
Up4,09%
Up7,18%
Up7,47%
Up3,23%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

autodebet

1.084,98

Up0,55%
Up4,00%
Up7,61%
Up7,79%
--

Capital Fixed Income Fund

autodebet

1.853,59

Up0,53%
Up3,86%
Up7,19%
Up7,36%
Up17,82%
Up41,07%

Insight Renewable Energy Fund

2.287,69

Up0,82%
Up4,11%
Up7,35%
Up7,53%
Up19,98%
Up35,83%

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua