Bareksa.com - Berikut isu kebijakan yang diperoleh dari koran hari ini:
-Pemerintah dan DPR belum mencapai kesepakatan terkait Penyertaan Modal Negara (PMN) yang seharusnya diberikan kepada 43 BUMN senili Rp72,9 triliun. Rapat antara komisi VI DPR dan menteri BUMN Rini Soemarno pada Kamis, 5 Febuari 2015 masih menemui jalan buntu.
-Pemerintah memastikan pembangunan pelabuhan Cilamaya, Karawang, Jawa Barat, tidak akan menggunakan anggaran negara. Sebaliknya, pendanaan pembangunan pelabuhan tersebut akan sepenuhnya dilimpahkan ke investor swasta.
-Pemerintah bersama DPR menyepakati anggaran subsidi BBM dalam RAPBNP 2015 sebesar Rp137,82 triliun. Nilai tersebut turun Rp20,58 triliun dari usulan RAPBNP sebesar Rp158,4 triliun.
-Pemerintah akan melelang surat berharga syariah negara (SBSN) atau sukuk pada selasa, 10 Januari 2015. Dari lelang ini ditargetkan bisa memperoleh pendanaan sebesar Rp2 Triliun.
-Kementerian Keuangan tahun ini akan menetapkan tax amnesty (penghapusan pajak) bagi masyarakat yang menyimpn dananya di luar negeri. Menteri Keuangan Bambang Brojonegoro mengatakan, pihaknya tengah mengkaji hasil studi banding ke beberapa negara yang terlebih dahulu menetapkan tax amnesty.