Ekonom Bank Dunia: Kisruh Politik Berdampak Buruk Bagi Kepercayaan Investor

Bareksa • 06 Oct 2014

an image
Politisi PDI Perjuangan Arif Budiman Sudjatmiko (kedua kiri) bersitegang dengan politisi dari partai lain dalam sidang paripurna pemilihan pimpinan DPR. Empat partai dari 10 partai melakukan "walk out" dalam sidang paripurna tersebut. (ANTARA FOTO/Rosa Panggabean)

Indonesia perlu menjaga kondisi politik agar kembali stabil sehingga tidak berpengaruh kepada iklim investasi

Bareksa.com - Ekonom Bank Dunia untuk Indonesia Ndiame Diop menyatakan kisruh politik yang terjadi di Indonesia akan sangat berdampak buruk kepada kepercayaan investor dan ekonomi nasional.

"Kondisi politik seperti ini pasti akan berdampak negatif. Kalau kisruh terus, dampaknya bukan hanya kepada investor tetapi juga (akan berdampak) bagi kondisi ekonomi Indonesia."

Diop juga menjelaskan pemulihan ekonomi global saat ini akan berdampak positif kepada negara-negara kawasan Asia Timur dan Pasifik. Oleh karena itu, Diop menilai jika Indonesia mau mendapatkan manfaat dari pemulihan ekonomi global maka Indonesia harus menjaga kondisi politik agar kembali stabil sehingga tidak berpengaruh kepada iklim investasi seperti dilansir dari Kompas Onlie.