Bareksa.com - Rencana penjualan menara telekomunikasi operator Selular PT XL Axiata Tbk (EXCL) sudah memasuki tahap pengajuan proposal penawaran oleh beberapa pihak pembeli. Namun, pihak EXCL enggan memberikan siapa saja yang mengajukan penawaran.
"Tendernya belum masuk tahap final, jadi belum bisa disebutkan siapa saja bidder yang ikut. Mohon maaf ya," ungkap Turina Farouk, Vice President Corporate Communication.
Turina juga belum bisa memberitahukan berapa banyak menara yang akan dilepas serta prediksi nilai jualnya."Jumlahnya belum fixed. Tapi semester dua ini diharapkan bisa selesai lelang menaranya." (NP)
Kontan, Hal. 16