Begini Manfaat Transaksi Reksadana Menggunakan Virtual Account di Bareksa

Abdul Malik • 20 Jan 2021

an image
Ilustrasi investor melakukan transaksi pembelian reksadana dengan menggunakan metode pembayaran virtual account. (Shutterstock)

Dengan menggunakan virtual account, setelah melakukan transaksi pembelian reksadana, nasabah tidak perlu lagi mengunggah bukti transfer

Bareksa.com - Marketplace Bareksamerilis tambahan layanan terbaru berupa fitur pembayaran virtual account (VA), yang sudah bisa diakses dengan mudah melalui aplikasi dan web mulai Senin (18/1/2021). Dengan hadirnya metode pembayaran virtual account ini, menambah daftar kemudahan transaksi pembayaran reksadana di Bareksa sehingga menjadi semakin beragam bagi nasabah. Sebelumnya transaksi pembayaran reksadana di Bareksa. sudah bisa dilakukan dengan transfer biasa maupun dengan layanan keuangan digital OVO.

Layanan metode pembayaran virtual account di Bareksa memberikan manfaat untuk membantu nasabah yang memiliki rekening selain BCA agar biayanya jadi lebih murah, ketimbang menggunakan metode transfer antar bank. Biaya yang dikenakan ketika nasabah melakukan metode pembayaran virtual account ini adalah biaya jasa pembayaran yang dikenakan oleh lembaga jasa transfer OY!. 

Metode virtual account di Bareksa guna membantu nasabah non BCA, sebab semua rekening penampung reksadana di Bareksa menggunakan rekening BCA. Selain itu dengan virtual account, proses verifikasi transaksi menjadi lebih cepat. Dengan menggunakan virtual account nasabah juga jadi lebih mudah, sebab setelah melakukan transaksi pembelian reksadana, nasabah tidak perlu lagi mengunggah (upload) bukti transfer.

Namun bagi nasabah yang memiliki rekening BCA, masih tetap bisa menggunakan metode transfer bank biasa. Selain itu metode pembayaran dengan menggunakan uang elektronik, yakni OVO juga tersedia untuk memudahkan nasabah.

Dalam penyediaan layanan virtual account ini, Bareksa bekerja sama dengan OY! yang merupakan perusahaan startup yang menyediakan fitur transfer antar bank yang mudah. Adanya layanan virtual account diharapkan dapat membantu nasabah dalam meminimalisir kesalahan transaksi bayar karena besaran nominalnya sudah ditentukan secara otomatis oleh sistem. Dengan begitu harapannya tidak akan terjadi kesalahan nominal dalam transfer.

Setidaknya ada enam kelebihan metode pembayaran dengan virtual account ini :

● Mempermudah transaksi pembayaran reksadana di Bareksa
● Mempersingkat waktu transaksi pembayaran
● Transaksi pembayaran langsung terverifikasi
● Biaya transaksi pembayaran lebih kecil/murah daripada transfer antar bank
● Tersedia virtual account untuk bank pilihan
● Verifikasi otomatis dengan nilai transaksi pembayaran besar (dalam 1x transaksi), dalam satu kali transaksi pembayaran tidak ada limit pembayaran

Jadi sudahkah tentukan jenis reksadana dan produknya yang akan dipilih hari ini?

Promo Bareksa OY!

Bagi kamu yang ingin mencoba bertransaksi dengan menggunakan virtual account di Bareksasedang ada promonya loh. Ada hadiah cashback reksadana senilai Rp50.000 bagi nasabah beruntung. Tertarik? Simak syarat dan ketentuannya berikut ini. 

Syarat dan Ketentuan Promo Bareksa OY!

  1. Membeli atau Top Up Reksa Dana APA SAJA sebanyak 3 kali transaksi dengan total transaksi (akumulasi) Rp 2.000.000
  2. Periode promo berlaku pada tanggal 18 Januari - 29 Januari  2021  
  3. Menggunakan kode promo: BAREKSAOY
  4. Promo hanya berlaku untuk nasabah Bareksa yang belum pernah download dan belum memiliki akun di aplikasi OY!
  5. Promo hanya berlaku dengan pembayaran menggunakan virtual account dari aplikasi OY!
  6. Nasabah yang memenuhi persyaratan di atas akan mendapat hadiah Reksadana masing-masing sebesar Rp 50.000.
  7. Dana tidak boleh dicairkan hingga 28 Februari 2021
  8. Pemenang akan diumumkan pada 12 Maret 2021
  9. Pengiriman email pemenang akan diberikan pada tanggal 10 Maret 2021
  10. Hadiah akan diberikan paling lambat pada tanggal 30 Maret 2021
  11. Keputusan penyelenggara tidak dapat diganggu gugat.

Ayo pilih reksadana kamu sekarang di Bareksa dan gunakan fitur pembayaran virtual account. Kuota hadiah terbatas hanya untuk 1000 pemenang pertama.

Sebelum berinvestasi, jangan lupa pastikan dulu tujuan keuangan dan profil risiko investasi kamu.

***

Ingin berinvestasi aman di reksadana yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Pilih reksadana, klik tautan ini
- Belajar reksadana, klik untuk gabung di Komunitas Bareksa. GRATIS

DISCLAIMER​
Semua data kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini adalah kinerja masa lalu dan tidak menjamin kinerja di masa mendatang. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.