Bareksa.com - Bursa Efek Indonesia (BEI) membuka kembali perdagangan sahamm PT Xolare RCR Energy Tbk (SOLA). Demikian disampaikan oleh Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Yulianto Aji Sadono Senin (27/5) dalam laman pengumuman BEI.
Yulianto menyampaikan bahwa menunjuk Pengumuman Bursa Peng-SPT-00049/BEI.WAS/05-2024 tanggal 22 Mei 2024, perihal Penghentian Sementara Perdagangan (Suspensi) Saham PT Xolare RCR Energy Tbk (SOLA), "maka dengan ini diumumkan bahwa suspensi atas perdagangan saham PT Xolare RCR Energy Tbk (SOLA) di Pasar Reguler dan Pasar Tunai dibuka kembali mulai perdagangan sesi I tanggal 28
Mei 2024."
Pada perdagangan hari ini, Selasa (27/5) pukul 9.19 WIB, saham SOLA naik 6,25% atau bertambah 4 poin menjadi Rp68.
(Martina Priyanti)
***
Ingin berinvestasi aman di saham dan reksadana secara online yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli saham klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi Bareksa di App Store
- Download aplikasi Bareksa di Google Playstore
- Belajar investasi, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS
DISCLAIMER
Investasi saham mengandung risiko dan seluruhnya menjadi tanggung jawab pribadi. Bareksa membuat informasi ini dari materi dan sumber-sumber terpercaya, serta tidak dipengaruhi pihak manapun. Informasi ini bukan merupakan ajakan, ataupun paksaan untuk melakukan transaksi dan Bareksa tidak memberikan jaminan atas transaksi yang dilakukan.