Bareksa.com - Ekonomi global masih menunjukkan ketidakpastian, sehingga bisa menggerakkan pasar untuk berfluktuasi. Investor masih dapat mengamankan dana investasi di instrumen yang stabil menggunakan strategi dan jenis produk yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan keuangan masing-masing.
Pada pekan kedua Agustus 2023, data-data ekonomi China menunjukkan perlambatan ekonomi yang cukup mengkhawatirkan sehingga pemerintah menunda penerbitan angka pengangguran usia 16-24 tahun dan Bank Sentral China menurunkan suku bunga sebesar 0,15% menjadi 2,5%. Hal tersebut membuat ekspektasi investor terhadap kondisi negara semakin menurun setelah kebijakan stimulus tidak kunjung diterbitkan oleh pemerintah China.
Dari dalam negeri, Indonesia mencatat defisit transaksi berjalan (current account deficit) US$1,9 miliar pada kuartal II 2023, dari sebelumnya surplus US$3 miliar di kuartal I 2023. Ini merupakan defisit pertama kali dalam 2 tahun terakhir.
Sementara itu, pelaku pasar global semakin cemas akibat Bank Sentral AS akan menaikkan suku bunga acuan lagi pada September 2023. Apalagi, para analis juga memprediksi The Fed Rate akan bertahan di level tinggi dalam waktu lebih lama dari perkiraan.
Adapun pasar obligasi negara Indonesia juga menunjukkan penurunan, yang tercermin dari meningkatnya yield menembus level 6,6% pada 21 Agustus 2021. Yield obligasi negara tenor 10 tahun sudah mengalami peningkatan sejak sebulan terakhir ini.
Lantas, produk reksadana mana yang bisa menjadi pilihan stabil di tengah kondisi pasar saat ini?
Terkait potensi pasar ke depannya, investor juga bisa mencari pendampingan dari pihak profesional seperti manajer investasi, seperti yang akan dibahas dalam Bareksa Talk X STAR AM di Instagram Live dengan tajuk "Strategi Anti-Nyasar Hadapi Kondisi Pasar". Catat waktu dan tanggalnya berikut ini.
Akan hadir sebagai narasumber talkshow ini adalah Jason Nicholas Kentjana, Investment Analyst STAR Asset Management. Sementara itu, acara akan dipandu oleh host dari Bareksa.
Jangan ketinggalan untuk nonton acara ini dapatkan ilmu dan insight yang bisa memandu kamu dalam berinvestasi dan meraih kemerdekaan finansial.
Klik untuk Beli Reksadana Sekarang
(hm)
***
Ingin berinvestasi aman di emas dan reksadana secara online yang diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS
DISCLAIMER
Investasi reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.