Direkomendasikan Warren Buffett, Ini Top 5 Index Fund Juara Kelolaan November 2021

Abdul Malik • 20 Dec 2021

an image
Investor legendaris Warren Buffett. (Shutterstock)

Simas Sri Kehati dan BNP Paribas Sri Kehati, tercatat sebagai produk index fund dengan pertumbuhan paling besar secara YtD dan MoM, masing-masing 712 persen dan 54 persen

Bareksa.com - index fund dengan pertumbuhan dana kelolaan paling besarIndex fund atau reksadana indeks adalah instrumen investasi favorit Warren Buffett, legenda hidup investasi dunia. Orang terkaya nomor 6 dunia tahun 2021 versi Majalah Forbes tersebut berfikir bahwa berinvestasi di index fund (reksadana indeks) adalah cara terbaik untuk membuat uang kita bertumbuh.

Investor tersukses dan jadi ikon dunia saat ini, Buffett, bagaikan "buku panduan hidup" bagi para investor, ketika dia berbagi tentang strategi dan saran investasinya. Buffett ialah investor legendaris atau biasa dijuluki master value investing, yang mengajarkan tentang  pentingnya mengedepankan kesabaran, displin dan hindari risiko merupakan hal penting untuk mencapai kesuksesan investasi.

Direkomendasikan oleh Warren Buffett, kira-kira index fund atau reksadana indeks di Indonesia apa saja yang tercatat sebagai juara dana kelolaan November 2021?

Laporan Bareksa Mutual Fund Industry, Data Market - Monthly Report November 2021 yang mengolah data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan reksadana indeks atau index fund, membukukan kenaikan dana kelolaan dan unit penyertaan secara bulanan (MoM).

Dana kelolaan index fund pada bulan lalu Rp9,14 triliun, naik 5 persen dibandingkan Rp8,68 triliun per akhir Oktober 2021. Namun, bila dilihat sepanjang tahun berjalan atau year to date (YTD), dana kelolaan index fund per November turun 2,65 persen.

Di sisi lain unit penyertaan index fund pada bulan lalu tercatat 9,5 miliar unit, naik dibandingkan 8,82 miliar unit per Oktober 2021. Namun, secara YtD menurun 2,85 persen. 

Kenaikan dana kelolaan dan unit penyertaan index fund pada November menunjukkan minat investor untuk berinvestasi di reksadana ini meningkat pada November dibandingkan bulan sebelumnya.

Sumber: Bareksa Mutual Fund Industry, Data Market - Monthly Report November 2021

Produk Index Fund Juara Dana Kelolaan

Lalu, apa saja produk index fund juara dana kelolaan terbesar pada bulan lalu? Berikut posisi 5 besar produk index fund berdasarkan dana kelolaan pada November 2021 :

1. BNI AM Indeks IDX30

Reksadana indeks BNI AM Indeks IDX30 menampati posisi pertama dengan kelolaan terbesar senilai Rp1 triliun. Kelolaan BNI AM Indeks IDX30, tumbuh 24 secara YtD dan 4 persen MoM.

2. Panin IDX30 Kelas A

Panin IDX30 Kelas A menempati posisi kedua sebagai produk index fund dengan dana kelolaan terbesar pada November 2021. Produk ini mengelola dana Rp872,75 miliar pada bulan lalu, tumbuh 7 persen MoM.

3. Avrist Indeks LQ45

Menempati posisi ke-3 ada Avrist Indeks LQ45, dengan dana kelolaan Rp787,81 miliar, pada bulan lalu.

4. Syailendra MSCI Indonesia Value Index Fund

Sementara itu Syailendra MSCI Indonesia Value Index Fund menempati posisi ke-4, dengan dana kelolaan Rp742,05 miliar, tumbuh 10 persen secara YtD.

5. Panin Sri Kehati

Pada posisi ke-5, terdapat Panin Sri Kehati dengan kelolaan Rp741,46 miliar pada bulan lalu, tumbuh 203 persen secara YtD dan 2 persen secara MoM.

Daftar 20 Produk Reksadana Indeks dengan Dana Kelolaan Terbesar November 2021

Sumber : Bareksa Mutual Fund Industry, Data Market - Monthly Report November 2021

Sementara itu Simas Sri Kehati dan BNP Paribas Sri Kehati, tercatat sebagai produk index fund dengan pertumbuhan dana kelolaan paling besar secara YtD dan MoM, masing-masing 712 persen dan 54 persen.

Artikel ini merupakan cuplikan dari laporan bulanan Industri reksadana Bareksa Mutual Fund Industry, Data Market – Monthly Report November 2021. Untuk berlangganan laporan ini silakan hubungi marketing@bareksa.com (cc: data@bareksa.com).

(Martina Priyanti/Tim Data/AM)

***

Ingin berinvestasi aman di emas dan reksadana secara online yang diawasi OJK?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store​
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS 

DISCLAIMER​
Investasi reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.