Bareksa.com - ZTE mengumumkan bahwa Nubia Red Magic 3 sudah tersedia hampir di seluruh penjuru dunia. Dikutip dari GSMArena, Eropa, Amerika Utara, Australia dan beberapa negara di kawasan Asia sudah memasarkan Nubia Red Magic 3.
Red Magic 3 sudah dipasarkan di Inggris, Amerika Serikat dan Kanada serta Australia, Israel, Hong Kong, Jepang, Singapura, Indonesia, Taiwan, dan Makao. Di Indonesia, saat ini ZTE fokus pada bisnis telekomunikasi. Seperti kita ketahui, ZTE Mobile Indonesia sudah lama tidak beroperasi.
Apakah dengan ketersediaan Nubia Red Magic 3 di Indonesia menunjukan kebangkitan ZTE Mobile? Belum ada informasi apakah Nubia Red Magic 3 akan masuk ke Indonesia dengan menggandeng distributor atau bisnis mobile ZTE kembali beroperasi.
Berdasarkan rumor yang beredar, ponsel ini akan tersedia di India pada pertengahan Juni mendatang. Sebelumnya, ZTE Nubia Red Magic 3 diluncurkan di negara asalnya yakni China pada April lalu.
Selain spesifikasi mengesankan, yang paling menarik perhatian dalam perangkat ini adalah fakta unit memiliki kipas pendingin internal untuk mendinginkan. Kipas ini bekerja bersama dengan sistem pendingin cair untuk menghadirkan disipasi panas yang mengesankan.
Red Magic 3 dilengkapi prosesor SoC Snapdragon 855 yang dipasangkan RAM hingga 12 GB. Handphone mendayakan layar AMOLED 6,65 inci yang bekerja pada tingkat 90 Hz. Perangkat juga memuat beberapa speaker built-in dan baterai berkapasitas 5.000 mAh.
Di atas semua keunggulan ini, ponsel memiliki sistem pendingin yang memungkinkan pengguna menurunkan suhu ponsel hingga 16 derajat agar bisa membantu kinerja handphone. Menurut Nubia, pendinginnya harus sunyi dengan berjalan pada 14.000 rpm.
Smartphone gaming Nubia yang baru akan membawa standardisasi mobile ke level selanjutnya. Perangkat ini sangat terinspirasi oleh PC gaming kelas atas dan hadir untuk menarik pengguna yang sangat peduli dengan kinerja.
Red Magic 3 melampaui teknologi pendingin cair canggih dengan kipas turbo internalnya. Hal ini meningkatkan perpindahan panas efektif hingga 500 persen. Dengan desain termal yang luar biasa ini, gamer tidak akan pernah merasa kesulitan untuk melakukan game ekstrem.
Fitur Utama Red Magic 3 :
- Industry-first: active liquid-cooling with internal turbo fan
- Qualcomm Snapdragon 855 + Adreno 640
- 5,000mAh battery + 18W quick charge
- 90Hz / 6.65” widescreen AMOLED display
- Up to 12GB of RAM and 256GB of storage
- Built-in capacitive shoulder triggers with custom mapping
- Front-facing stereo speakers and DTS:X technology
Sebagai informasi, ponsel gaming ini hadir dalam 2 konfigurasi yakni 8/128 GB dan 12/256GB. Varian 8/128 GB dibanderol seharga US$479 atau setara Rp6,8 juta. Sedangkan model 12/256 GB dijual seharga US$599 atau setara Rp8,6 juta.
Bagi Anda para gamers, tertarik untuk memiliki ponsel gaming tersebut? Sebisa mungkin jangan sampai berutang ya, karena kalau nanti tidak mampu membayar justru harganya jadi lebih mahal dan akan membebani keuangan Anda.
Bagi Anda yang ingin mengumpulkan uang lebih cepat, ada cara sederhana untuk melakukan hal tersebut dengan cara menginvestasikan uang Anda di reksadana campuran yang mampu memberikan keuntungan lebih tinggi dengan risiko moderat dibandingkan hanya sekadar menabung di bank.
Simulasi Reksadana
Bagi Anda yang ingin mengumpulkan uang untuk membeli ponsel tersebut, Anda dapat mencoba sebuah teknik sederhana dengan rutin menginvestasikan uang Anda ke produk investasi yaitu reksadana campuran yang memberikan imbal hasil (return) cukup tinggi dengan risiko moderat.
Untuk menghitungnya, mari kita gunakan simulasi Bareksa, yang menggunakan data historikal reksadana.
Sumber: Bareksa
Misalkan Anda mampu menyisihkan uang Rp200.000 secara rutin tiap bulannya atau sekitar Rp6.700 per hari selama tiga tahun, lalu diinvestasikan ke dalam produk reksadana campuran Shinhan Balance Fund. Reksadana ini dikelola oleh PT Shinhan Asset Management.
Sumber: Bareksa
Alhasil uang pokok yang berhasil Anda kumpulkan selama tiga tahun Rp7,4 juta. Ternyata, tidak sampai di situ saja, uang tersebut berkembang dan berhasil tumbuh Rp2,08 (28,08 persen) dalam periode tiga tahun (27 Mei 2016 hingga 27 Mei 2019), sehingga total uang Anda menjadi Rp9,48 juta.
Dengan demikian, uang yang berhasil Anda simpan dan investasikan ke dalam reksadana campuran telah mencukupi keinginan untuk membeli ponsel gaming Red Magic 3.
Mengapa Reksadana Bisa Untung?
Perlu diketahui, reksadana adalah wadah untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal (investor). Dana yang telah terkumpul tersebut nantinya akan diinvestasikan oleh manajer investasi ke dalam beberapa instrumen investasi seperti saham, obligasi, atau deposito.
Reksadana juga diartikan sebagai salah satu alternatif investasi bagi masyarakat pemodal, khususnya pemodal kecil dan pemodal yang tidak memiliki banyak waktu dan keahlian untuk menghitung risiko atas investasi mereka.
Sementara itu, reksadana campuran sendiri merupakan jenis reksadana yang mengalokasikan portofolionya pada saham, obligasi, dan pasar uang dengan proporsi yang berbeda dari reksadana saham, pendapatan tetap, maupun pasar uang. Biasanya, proporsi dari saham dan obligasi lebih mendominasi reksadana ini.
Reksadana campuran merupakan pilihan cocok bagi Anda yang memiliki profil risiko moderat hingga tinggi, karena bisa memberikan imbal hasil yang cukup menarik dalam jangka menengah dengan risiko yang tidak terlalu besar. Untuk kenyamanan berinvestasi, pastikan dulu tujuan keuangan dan profil risiko Anda.
(KA01/AM)
***
Ingin berinvestasi di reksadana?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Pilih reksadana, klik tautan ini
- Belajar reksadana, klik untuk gabung di Komunitas Bareksa Fund Academy. GRATIS
DISCLAIMER
Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksadana.