SUN Tenor 15 Tahun Memiliki Volume Perdagangan Terbesar Pagi Ini

Bareksa • 25 Sep 2014

an image
Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat total emisi obligasi dan sukuk sepanjang tahun 2014 - (Investor Daily/David Gita Roza)

Pagi ini, SUN Tenor 5 Tahun juga aktif diperdagangkan

Bareksa.com - Hingga pukul 11.00 wib, berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, SUN tenor 15 tahun (FR0071) diperdagangkan mencapai volume Rp100 miliar pada satu kali perdagangan dengan penurunan yield obligasi 9 persen (Maret 2029) sebesar 1 bps menjadi 8,48 persen.

SUN tenor 5 tahun (FR0069) telah diperdagangkan 4 kali dengan volume Rp71 miliar dengan kenaikan harga sehingga mendorong yield 7,875 persen (April 2019) turun 12 basis poin (bps) menjadi 7,89 persen.

Sementara itu SUN tenor 10 tahun (FR0070) telah diperdagangkan 2 kali dengan volume 21 miliar. Yield obligasi 8,375 persen (Maret 2024) ini masih berada pada level 8,12 persen.

Sedangkan untuk SUN tenor 20 tahun (FR0068) telah diperdagangkan 2 kali dengan volume Rp11 miliar. Yield obligasi 8,375 persen (Maret 2034) turun 2 bps menjadi 8,67 persen. (NP)