Bareksa.com- Dalam setahun terakhir transaksi perdagangan saham PT Sekawan Intipratama Tbk (SIAP) mengalami kenaikan nilai transaksi yang sangat signifkan bahkan masuk dalam 10 besar transaksi perdagangan saham di pasar reguler Bursa Efek Indonesia (BEI).
Bahkan volume transaksi saham SIAP adalah yang paling tinggi jika dibandingkan transaksi seluruh saham lainnya yang ada di BEI setahun terakhir untuk pasar reguler dan pasar negosiasi.
Nilai transaksi SIAP di pasar reguler mencapai Rp20 triliun atau setara 2 persen jika dibandingkan dengan seluruh transaksi saham di pasar reguler pada periode 12 November 2014 - 12 November 2015.
Apalagi di pasar negosiasi BEI, perdagangan saham SIAP berada di posisi kedua yang memiliki nilai transaksi tertinggi. Pada periode yang sama nilai transaksi SIAP mencapai Rp19 triliun. Nilai transaksi saham SIAP ini mencapai 5 persen dari total transaksi di pasar negosiasi selama satu tahun yang mencapai Rp369 triliun.
Angka tersebut mengalahkan transaksi sejumlah saham yang memiliki kapitalisasi besar seperti PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Astra Internasional Tbk (ASII), PT Matahari Departemen Store Tbk (LPPF), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).
Besarnya nilai transaksi ini tentu sejalan dengan komisi perdagangan yang diterima Anggota Bursa (AB) serta Bursa sebagai wadah perdagangan saham. Pasalnya setiap transaksi penjualan maupun pembelian dikenakan komisi. (np)
Tabel Transaksi Perdagangan Saham Di Bursa Efek Indonesia Periode 12 November 2014 - 12 November 2015
Sumber: Bursa Efek Indonesia