Bareksa.com - PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) dan Hongkong Land mulai mengembangkan proyek kawasan hunian berkonsep resor, NavaPark dengan nilai investasi sekitar Rp4-5 trilliun.
BSD dan Hongkong Land akan menggarap proyek itu melalui perusahaan patungan bernama PT Bumi Parama Wisesa dengan kepemilikin Bumi Serpong 51 persen dan Hongkong Land 49 persen.
“Pendanaan investasi NavaPark akan dilakukan sesuai porsi kepemilikan BSDE,” kata Yanto Surya, Head of Support and Service Bumi Parama.
NavaPark menempati lahan seluas 68 hektar di BSD City. Pengembangan kawasan NavaPark diperkirakan bakal berlangsung selama 8-10 tahun. Kawasan ini dirancang secara khusus oleh masterplanner global, AECOM. (np)
Investor Daily, hal. 15