Gandeng Investor Taiwan, Jababeka Investasi Di Maluku Rp6,8 T; Kontan

Bareksa • 29 Sep 2014

an image
Cranes are seen above a residential construction site in Dalian, Liaoning province - (REUTERS/China Daily)

Jababeka akan mengembangkan sarana infrastruktur, kawasan industri, perikanan serta pariwisata

Bareksa.com - Pengembang properti PT Kawasan Industri Jababeka Tbk (KIJA) siap menggelontorkan investasi Rp 6,8 Triliun untuk menggarap areal seluas 1.200 hektare di kawasan Morotai, Maluku dengan menggandeng investor dari Taiwan.

"Kami akan bangun bila pemerintah daerah setempat telah siap. Kami juga mendaftarkan 20 investor asal Taiwan yang akan kami gandeng," ungkap SD. Darmono, Presiden Direktur Jababeka.

Nantinya, di areal tersebut akan dikembangkan sarana infrastruktur, kawasan industri, resedensial, kawasan bisnis, resor, kawasan logistik, perikanan, dan pariwisata. (NP)


Kontan, Hal. 16