Berita / / Artikel

BUMI Tetapkan Konversi Atas Utang $375 jt Sebesar Rp250/saha

• 12 Aug 2014

an image
Pekerja memuat batu bara ke truk (Reuters//Amit Dave)

Perseroan juga menyampaikan bahwa tidak perlu menandatangani standstill agreement dengan para pemegang saham obligasi

Bareksa.com - Podusen tambang batubara yang sahamnya dimiliki Grup Bakrie, PT Bumi Resources Tbk (BUMI) meminta perubahan harga konversi dari Rp 3366,9046 per saham menjadi Rp250 per saham. Serta mengusulkan penurunan tingkat bunga obligasi konversi dari 9,25 persen per tahun menjadi 6 persen dan jatuh tempo obligasi diperpanjang hingga tanggal 7 April 2018.

Perubahan usulan disampaikan dalam Rapat Pemegang Obligasi Konversi (RUPO) yang akan digelar pada 22 Agustus 2014 nanti.

Selain itu Bumi Resources meminta agar tidak perlu menandatangani standstill agreement dengan para pemegang saham obligasi, karena pada saat terselenggaranya RUPO yang akan dilakukan pemungutan suara (vote) untuk mengenyampingkan segala wanprestasi yang telah atau akan terjadi.  

Standstill agreement diajukan jika penerbit utang gagal bayar terhadap bunga maupun pokok utang.

Terkait jaminan, Bumi Resources menyampaikan saat ini para pemegang obligasi berbagi jaminan dengan kreditor Bumi yang lain yang juga memiliki hak atas 51 persen saham dalam KPC dan 70 persen saham Arutmin. (NP)

 

*oleh Anita Eka Cahyani

 

 

Tags: