Bareksa.com - Tanggal 4 Agustus nanti, PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) akan membayar bunga obligasi sebesar Rp25,125 miliar atas 2 seri Obligasi Berkelanjutan I.
BTPN akan membayar Rp10,17 miliar untuk bunga dari Obligasi Berkelanjutan I Bank BTPN dengan tingkat bunga tetap (7,75 persen) Tahap II tahun 2012 Seri A dan sebesar Rp14,95 miliar untuk seri B dengan tingkat bunga 8,25 persen.
Kedua obligasi ini mendapatkan peringkat AA(idn) dari Fitch Ratings. Obligasi seri A yang memiliki pokok utang Rp525 miliar ini akan jatuh tempo 3 Agustus 2015 dan seri B dengan pokok Rp725 miliar akan jatuh tempo pada 3 Agustus 2017.