Bareksa.com - PT Wijaya karya Tbk baru memperoleh kontrak baru sebesar Rp 6,7 Triliun sepanjang semester I-2014 atau 25,95 persen dari target kontrak baru tahun 2014 yang sebesar Rp 25,83 Triliun seperti yang diberitakan Kontan (14/7).
Total kontrak tersebut berasal dari proyek pembangunan jembatan Dompak di Tanjung Pinang, Riau senilai Rp 284,4 Miliar, proyek apartemen CBD Surabaya senilai Rp 634,6 Miliar, proyek Dharma Husada Tower senilai Rp 401,8 Miliar, dan proyek terminal BBM Pulau Sambu Kepulauan Riau senilai Rp 740,45 Miliar.
Natal Agrawan, Sekertaris Perusahaan, mengatakan bahwa perolehan kontrak untuk kuartal 1 dan 2 biasanya memang meredup dan baru mulai kembali bersinar pada kuartal 3 dan 4. "Mungkin terpengaruh pemilu, jadi pada memilih bersikap wait and see," ungkapnya.