Nilai Bitcoin Tembus Rp228 juta, Waspadai Ancaman Bubble
Pada Jumat, 08 Desember 2017 Pukul 02.00 UTC, harga bitcoin menyentuh level US$17.105 (Rp228 juta)
Pada Jumat, 08 Desember 2017 Pukul 02.00 UTC, harga bitcoin menyentuh level US$17.105 (Rp228 juta)
Bareksa.com – Nilai bitcoin mencetak rekor sepanjang masa menembus level US$16.000 pada Kamis waktu London, setelah meroket sebanyak 67 persen sepekan terakhir. Bahkan pada Jumat, 08 Desember 2017 Pukul 02.00 UTC, harga bitcoin menyentuh level US$17.105 (Rp228 juta).
Meroketnya nilai mata uang virtual itu dinilai membuat alarm akan terjadinya bubble. Seperti dilansir Reuters (7/12), nilai tukar kriptokurensi terbesar Amerika Serikat itu, terus meningkat dan mencetak rekor.
Para pendukung menyatakan bitcoin merupakan alat pertukaran dan tempat untuk menyimpan investasi yang baik, sebagaimana logam mulia.(Baca : Berbeda dengan BI, Lima Negara Ini Surga bagi Para Pengguna Bitcoin)
Promo Terbaru di Bareksa
Mereka juga menyatakan bitcoin lebih baik dari mata uang tradisional karena bebas dari manipulasi bank sentral. Jumlah pasokan bitcoin kini sebanyak 21 juta, dan sebanyak 16,7 juta bitcoin telah beredar.
Namun kritikan terhadap bitcoin berdatangan karena meroketnya harga bitcoin dinilai terutama akibat spekulasi. Chief Executive JPMorgan Chase & Co, Jamie Dimon, menyebut bitcoin sebagai penipuan (fraud) pada September lalu.
“Bitcoin masih seperti judi karena hingga kini aset yang besar itu masih tidak bisa dipetakan. Kita belum pernah mengalami hal ini sebelumnya,” ujar Nigel Green, Pendiri dan CEO deVere Group. (Lihat : Harga Sentuh Rp168 Juta, BI Larang Bitcoin Ditransaksikan Mulai 2018)
Menurut dia, sebuah aset yang nilainya naik demikian kencang seharusnya meningkatkan alarm kewaspadaan para investor. Pada tahun ini, nilai mata uang virtual bitcoin telah melonjak 17 kali lipat.
Pergerakan Nilai Bitcoin
Sumber : coindesk.com
Menurut Coinmarketcap, webiste perdagangan uang virtual, kenaikan bitcoin beberapa waktu terakhir telah membuat nilai kapitalisasi pasar bitcoin yang beredar menyentuh US$305 miliar. Sebagai perbandingan, nilai pasar saham Wal-Mart Stores Inc hanya US$288 miliar. (Baca : Dituding Bekerja Sama dengan Bitcoin, Ini Kata Bank Mandiri dan BNI)
Para analis menyatakan peluncuran bursa berjangka bitcoin yang akan diluncurkan akhir pekan ini oleh Cboe Global Markets Inc’s, Cboe Futures Exchange, mendorong kenaikan harga bitcoin dan ekspektasi para investor. Cboe Futures Exchange adalah salah satu bursa derivatif dunia.
The CME Group juga akan meluncurkan bursa berjangka bitcoin sepekan kemudian, adapun Nasdaq Inc berencana akan menyusul tahun depan. Namun hingga kini belum jelas, sampai sejauh mana bank-bank besar AS akan berpartisipasi dalam kegiatan terkait bitcoin.
Juru Bicara Goldman Sachs, Tiffany Galvin, menyatakan akan memperjelas perdagangan bitcoin kontrak berjangka dengan beberapa klien. (Lihat : Dua Faktor Ini Sebabkan Harga Bitcoin Bergerak Sangat Fluktuatif)
“Kami masih mengevaluasi spesifikasi dan risiko atas kontrak berjangka bitcoin sebagai standar proses due dilligence kami,” ungkap Galvin.
Berapa investor masih melihat peluang kemungkinan nilai bitcoin naik lagi. “Bahkan berpotesi menyentuh US$ 20.000 karena ada banyak modal berdatangan,” ujar David Drake, chairman of DLJ Capital. (Baca : Bersifat Spekulasi, Ini Cerita Pendiri Bitcoin Indonesia yang Juga Trader Saham)
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.384,88 | 0,21% | 4,05% | 7,72% | 8,08% | 19,46% | 38,34% |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.095,38 | 0,14% | 4,09% | 7,18% | 7,47% | 3,23% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.084,98 | 0,55% | 4,00% | 7,61% | 7,79% | - | - |
Capital Fixed Income Fund autodebet | 1.853,59 | 0,53% | 3,86% | 7,19% | 7,36% | 17,82% | 41,07% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.287,69 | 0,82% | 4,11% | 7,35% | 7,53% | 19,98% | 35,83% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.