Sesuai Prediksi, ORI 014 Tawarkan Kupon Terendah Sepanjang Masa
Minimum pemesanan sebesar Rp 5 juta dan maksimal Rp 3 miliar dengan tingkat kupon sebesar 5,85 persen
Minimum pemesanan sebesar Rp 5 juta dan maksimal Rp 3 miliar dengan tingkat kupon sebesar 5,85 persen
Bareksa.com - Pemerintah akan menerbitkan Obligasi Negara Ritel (ORI) Seri ORI014 pada Tahun 2017. Masa penawaran dilakukan pada 29 September hingga 19 Oktober 2017. Menurut keterangan Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko disebutkan, ORI014 ini memiliki tanggal setelmen 25 Oktober 2017 dan tanggal jatuh tempo 15 Oktober 2020.
Sesuai prediksi Bareksa, sebelumnya telah diproyeksi bahwa kupon yang ditawarkan pada kesempatan ORI seri 014 ini berpotensi mengeluarkan kupon terendah sepanjang sejarah ORI diterbitkan seiring suku bunga acuan Bank Indonesia yang terus menurun dan saat ini berada di level 4,25 persen atau telah turun 50 basis poin sejak awal 2017. (Baca Juga : ORI 014 akan Terbit di Tengah Penurunan Suku Bunga, Akankah Kupon Terendah?)
Tabel : Historikal Kupon ORI 001 – ORI 014
Promo Terbaru di Bareksa
Sumber : Kemenkeu, diolah Bareksa
Adapun minimum pemesanan sebesar Rp 5 juta dan maksimal Rp 3 miliar dengan tingkat kupon sebesar 5,85 persen per tahun dan pembayaran kupon dilakukan Tanggal 15 setiap bulan dan pembayaran kupon pertama kali akan dilakukan pada 15 November 2017 mendatang.
Pembukaan masa penawaran pada tanggal 29 September 2017 dilakukan di Main Hall Gedung Bursa Efek Indonesia (IDX). Masyarakat yang berminat membeli ORI014 dapat menghubungi 19 agen penjual yang telah ditunjuk terdiri dari 18 Bank.
Persyaratan untuk pemesanan cukup mudah, di mana nasabah mengisi formulir pemesanan dengan melampirkan fotokopi KTP yang masih berlaku serta NPWP, dan menyediakan dana sejumlah ORI 014 yang dipesan. (Lihat : Suku Bunga BI Turun, 4 Faktor Ini Dorong Yield Obligasi di Area Premium 6,27%)
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A | 1.382,92 | 0,45% | 4,28% | 7,56% | 8,65% | 19,15% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.093,59 | 0,42% | 4,45% | 7,00% | 7,43% | 2,51% | - |
STAR Stable Amanah Sukuk autodebet | 1.080,08 | 0,60% | 4,04% | 7,13% | 7,77% | - | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.845,41 | 0,53% | 3,95% | 6,71% | 7,40% | 16,95% | 40,32% |
Insight Renewable Energy Fund | 2.272,15 | 0,82% | 3,96% | 6,62% | 7,24% | 20,21% | 35,65% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.