BeritaArrow iconKategoriArrow iconArtikel

Masalah dan Solusi dalam Membuka Akun Reksa Dana Di Bareksa

06 Juni 2017
Tags:
Masalah dan Solusi dalam Membuka Akun Reksa Dana Di Bareksa
Indeks Reksa Dana (Bareksa/Alfin Tofler)

Marketplace reksa dana terintegrasi Bareksa dibangun untuk memudahkan masyarakat melakukan investasi reksa dana online

Bareksa.com- Marketplace reksa dana terintegrasi Bareksa dibangun untuk memudahkan masyarakat melakukan investasi reksa dana secara online, sehingga lebih cepat, ringkas, tanpa perlu repot datang ke bank dan kantor perusahaan manajemen investasi. Cukup menggunakan smartphone dan koneksi mobile internet, nasabah bisa dengan mudah membuka akun, membeli dan menjual reksa dana.

Dan ini semua berlangsung secara resmi dan aman, karena Bareksa merupakan perusahaan fintech pertama di Indonesia yang telah mendapatkan izin sebagai agen penjual reksa dana (APERD) dari Otoritas Jasa keuangan. Berita selengkapnya klik tautan ini.

Namun dalam prakteknya terkadang beberapa nasabah mengalami kendala secara teknis. Apa saja permasalahan yang biasa ditemukan nasabah? Dan bagaimana cara mengatasinya? Begini tipsnya :

Promo Terbaru di Bareksa

1. Kartu identitas. Calon nasabah wajib menggunakan kartu tanda penduduk (KTP) bagi warga negara Indonesia (WNI) dan paspor bagi warga negara asing (WNA). Sebab, seringkali nasabah menggunakan kartu identitas lain, seperti surat izin mengemudi (SIM).

Hal tersebut membuat adanya hambatan dalam proses pembukaan akun reksadana online di Bareksa.

Illustration

2. Saat mengunggah (upload) data KTP, pastikan jaringan internet memadai. Cepat lambatnya pengunggahan tergantuk jaringan internet Anda.

3. Terkadang nasabah menggunakan rekening orang lain untuk didaftarkan. Hal tersebut tidak diperbolehkan dan akan menghambat pendaftaran. Gunakan rekening milik pribadi, karena nama rekening wajib sama dengan KTP yang dilampirkan.

Illustration

4.Sebelum membuat tanda tangan digital kita akan diminta mengisi beberapa hal. Yang seringkali salah dilakukan adalah memasukan tanggal lahir dengan format (dd/mm/yy) dan klik verifikasi.

Jika anda telah salah memasukan tanggal, maka segera hubungi customer service Bareksa agar dapat memperoleh kode token yang benar untuk melakukan tanda tangan digital.

Illustration

5. Saat melakukan tanda tangan sering kesulitan? Kalian harus aktifkan rotasi HP, lalu putar HP sehingga dalam posisi landscape seperti di bawah ini.

Illustration

6. Setelah menyimpan tanda tangan kalian jangan lupa ya itu belum selesai. Langkah selanjutnya adalah Anda akan di bawa ke menu sebelumnya namun dengan tanda tangan yang telah terisi. Kemudian klik selanjutnya.

Illustration

7. Jika Anda punya pertanyaan, masukan/kritik, atau menemui kesulitan, silakan hubungi kami di nomor telepon 021-71795239 atau email: [email protected].

* * *

Ingin berinvestasi reksa dana?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksa dana, klik tautan ini
- Pilih reksa dana, klik tautan ini
- Belajar reksa dana, klik Bareksa Fund Academy. GRATIS

DISCLAIMER

Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana.

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A

1.382,65

Up0,56%
Up4,26%
Up7,54%
Up8,69%
Up19,21%
-

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.093,4

Up0,43%
Up4,43%
Up6,99%
Up7,44%
Up2,54%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

autodebet

1.079,4

Up0,60%
Up3,98%
Up7,06%
Up7,74%
--

Capital Fixed Income Fund

1.844,45

Up0,53%
Up3,89%
Up6,66%
Up7,38%
Up17,02%
Up40,39%

Insight Renewable Energy Fund

2.270,42

Up0,81%
Up3,88%
Up6,54%
Up7,20%
Up20,19%
Up35,64%
Tags:

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua